Arsenal Kian Berjaya Berkat Filosofi yang Diterapkan Emery

Kamis, 13 Desember 2018 - 08:28 WIB
Arsenal Kian Berjaya Berkat Filosofi yang Diterapkan Emery
Arsenal Kian Berjaya Berkat Filosofi yang Diterapkan Emery
A A A
LONDON - Gelandang Arsenal Granit Xhaka tentu tak akan pernah lupa komunikasinya dengan Arsene Wenger di ujung telepon. Kembali ke 2016, saat dia mendapat telepon dari Wenger yang memintanya terbang ke London bergabung denganThe Gunners.

“Dia tiba-tiba ada di ujung telepon dan (bilang) menginginkan saya. Saya tidak akan pernah melupakan kalimat pertamanya. Dia berkata: ‘Jika Anda ingin menikmati sepak bola, Anda harus bergabung dengan kami. Ini surga,” tutur Xhaka kepada media beberapa waktu lalu.

Sayangnya, surga yang dijanjikan Wenger justru menjadi neraka. Sejak dia bergabung, Arsenal tak pernah berhenti mendapatkan kritik. Tekanan agar Wenger mundur dari kursi pelatih ditambah dengan kegagalan mereka bermain di Liga Champions untuk kali pertama dalam 21 tahun terakhir. Wenger kemudian memilih tak memperpanjang kontraknya.

Namun, Emery datang. Pelatih yang musim lalu menukangi Paris Saint-Germain (PSG) tersebut memberikan surga yang pernah dijanjikan Wenger. Jika Arsenal merasakan pahitnya tak bermain di Liga Champions setelah 21 tahun, Emery datang dan membawa kebahagiaan karena mereka tidak terkalahkan pada 21 pertandingan musim ini.

Mereka mengalahkan Tottenham Hotspur 4-2 dan menahan imbang Manchester United 2-2. The Gunners yang sempat terpuruk di awal musim, kini bersaing dalam perebutan gelar untuk memburu Liverpool, Manchester City, Tottenham Hotspur, dan Chelsea.

“Sepak bola terjadi sangat cepat, dengan hal-hal positif dan negatif, tetapi Anda perlu belajar menciptakan kemenangan baru, cara baru setiap hari,” kata Emery tentang timnya. Pelatih yang naik daun bersama Sevilla itu berulang kali mengatakan, sepak bola adalah saat ini, bukan masa lalu.

Melupakan hasil laga sebelumnya dan menyikapi pertandingan berikutnya, dengan menciptakan ide lebih kuat, kombinasi yang baik di antarapemain sehingga dapat mendominasi pertandingan.

Filosofi tersebut membuat Arsenal sekarang nyaman di Liga Primer dan Liga Europa. Mereka sudah mengunci tiket ke fase gugur sebelum menghadapi Qarabag di Stadion Emirates, dini hari nanti. Kemenangan sekadar bonus untuk membuat mereka kokoh di puncak klasemen.

“Lawan pasti akan melakukan hal sama sehingga kami harus terus berkembang. Keseimbangan kami positif, tetapi kami dapat meningkatkan itu dan setiap hari kami bekerja secara taktis. Kami ingin memastikan di setiap pertandingan ada perbaikan,” katanya.

Selain Xhaka yang bermain lebih baik di bawah Emery, gelandang muda Lucas Torreira juga tampil bagus seperti saat melawan Huddersfield. Torreira tak pernah membayangkan bisa membela The Gunners, tapi begitu Emery menghubungi nya dan meyakinkannya terbang ke London, dia akhirnya sepakat.

“Saya merasa bangga bisa men jadi bagian dari tim yang penting ini,” kata pemain terbaik Arsenal pada November tersebut. Menghadapi Qarabag, Arsenal kemungkinan melakukan rotasi karena mereka sudah mendapat tiket dari Grup E.

Bek tengah Laurent Koscielny kemungkinan akan diberikan kesempatan setelah lama mengalami cedera. Koscielny butuh pemanasan sebelum dibawa ke Southampton pekan depan.

Koscielny bisa menjadi alternatif bek tengah karena Shkodran Mustafi dan Sokratis Papastathopoulos mendapat sanksi larangan tampil, sedangkan Rob Holding dihantam cedera. Kemudian Mesut Oezil dan Ramsey masih diragukan kondisinya sehingga berisiko jika diturunkan.
(don)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5550 seconds (0.1#10.140)
pixels