Tim Balap Honda Catat Waktu Terbaik Saat Tes Tertutup Sepang Shakedown
A
A
A
SEPANG - Tim balap MotoGP sudah memulai persiapan mereka, 1-3 Februari di Sirkuit Sepang kendati uji coba pramusim secara resmi baru dimulai pekan depan. Sejumlah pembalap penguji bahkan telah turun ke lintasan.
Uji coba tertutup sebelum paramusim resmi disebut 'Sepang Shakedown'. Menurut laporan Crash.net, hampir seluruh pembalap yang turun lintasan merupakan pembalap penguji. Akan tetapi KTM turun dengan formasi inti.
Dua pembalap Red Bull KTM Factory Racing yakni Pol Espargaro dan Johann Zarco sudah turun ke lintasan. Sementara Hafizh Syahrin dan Miguel Oliveira dari Red Bull KTM Tech 3 juga ikut mengaspal.
Sayangnya, Dani Pedrosa dan Mika Kallio yang notabene pembalap pengembang tidak bisa ikut tampil. Keduanya masih berurusan dengan masalah cedera.
Hingga hari kedua, Sepang Shakedown masih didominasi tim balap Honda dengan catatan waktu. Sedangkan Espargaro di posisi kedua dengan terpaut 0.666 detik.
Uji coba tertutup sebelum paramusim resmi disebut 'Sepang Shakedown'. Menurut laporan Crash.net, hampir seluruh pembalap yang turun lintasan merupakan pembalap penguji. Akan tetapi KTM turun dengan formasi inti.
Dua pembalap Red Bull KTM Factory Racing yakni Pol Espargaro dan Johann Zarco sudah turun ke lintasan. Sementara Hafizh Syahrin dan Miguel Oliveira dari Red Bull KTM Tech 3 juga ikut mengaspal.
Sayangnya, Dani Pedrosa dan Mika Kallio yang notabene pembalap pengembang tidak bisa ikut tampil. Keduanya masih berurusan dengan masalah cedera.
Hingga hari kedua, Sepang Shakedown masih didominasi tim balap Honda dengan catatan waktu. Sedangkan Espargaro di posisi kedua dengan terpaut 0.666 detik.
Pos | Pembalap | Catatan Waktu |
1. | HRC Honda | 2 menit 00.924 detik |
2. | Espargaro | 2 menit 01.590 detik |
3. | Bradley Smith (motor 3/4) | 2 menit 01.633 detik |
4. | Pirro 2 (motor 1) | 2 menit 01.754 detik |
5. | Kallio | 2 menit 01.859 detik |
6. | Pirro (motor 2) | 2 menit 02.024 detik |
7. | Bradley Smith (motor 1/2) | 2 menit 02.123 detik |
8. | Sylvain Guintoli (motor 1) | 2 menit 02.430 detik |
9. | Zarco | 2 menit 02.496 detik |
10. | Sylvian Guintoli (motor 2) | 2 menit 02.676 detik |
11. | Miguel Oliviera | 2 menit 02.795 detik |
12. | Hafizh Syahrin | 2 menit 03.583 detik |
13. | Takuya Tsuda | 2 menit 04.960 detik |
(sha)