Indonesia Optimistis Redam Denmark dan Inggris di Piala Sudirman 2019

Rabu, 20 Maret 2019 - 11:18 WIB
Indonesia Optimistis Redam Denmark dan Inggris di Piala Sudirman 2019
Indonesia Optimistis Redam Denmark dan Inggris di Piala Sudirman 2019
A A A
NANNING - Tim bulu tangkis Indonesia berada di grup keras dalam Kejuaraan Beregu Campuran Piala Sudirman 2019. Skuad Indonesia yang masuk grup 1 dikepung dua kekuatan Eropa, Denmark dan Inggris di grup B dalam even yang digelar di Nanning, China, 19-26 Mei 2019.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Susy Susanti mengaku optimistis untuk mengatasi kedua kekuatan Eropa tersebut. Menurutnya, Inggris dan Denmark memiliki kekuatan yang merata.

''Di grup ini kami tergabung dengan tim Eropa. Denmark merupakan tim yang kuat, Inggris juga bukan lawan yang mudah. Tapi kami tetep optimis dan harus positif. Dibilang sulit ya tidak, tapi mudah juga enggak. Karena kekuatan lawan, khususnya Denmark, cukup merata,''kata Susy seperti dikutip dari laman badmintonindonesia.org.

Tuan rumah China yang juga masuk grup 1 lebih beruntung masuk di grup D yang relatif ringan bersama India dan Malaysia. Materi pemain berkualitas dan faktor tuan rumah menjadi keuntungan bagi 10 kali juara Piala Sudirman tersebut.

''Tuan rumah China yang juga masuk grup 1 lebih beruntung masuk di subgrup D yang relatif ringan bersama India dan Malaysia. Materi pemain berkualitas dan faktor tuan rumah menjadi keuntungan bagi 10 kali juara Piala Sudirman tersebut,''ujar Susy.

Pembagian grup Piala Sudirman 2019 yang diikuti 31 tim dibagi dalam 4 grup berbasis rangking dunia BWF masing-masing negara. Selanjutnya, empat grup tersebut dibagi lagi menjadi grup yang diisi tiga hingga empat negara.

China, yang merupakan unggulan kedua, di atas kertas bakal lolos ke babak berikutnya. Namun, mereka harus mengalahkan India dan Malaysia yang memiliki pemain berkualitas. Unggulan teratas Piala Sudirman 2019, Jepang berada di Grup 1A bersama Thailand dan Rusia.

Sedangkan Indonesia, juara edisi 1989, harus bekerja keras di Grup 1B untuk menyingkirkan Denmark dan Inggris yang saat ini memiliki kekuatan merata di semua sektor. Juara bertahan Korea Selatan bakal mendapat tantangan dari Taiwan dan Hong Kong di Grup 1C.

Dua tim teratas masing-masing grup 1 akan lolos ke perempat final untuk memperebutkan juara. Sedangkan 19 tim lainnya di Grup 2, 3, dan 4 akan berkompetisi memperbaiki posisinya.

BWF Events Director Darren Parks berharap Piala Sudirman 2019 akan berlangsung lebih seru untuk menjadi juara. ’’Nanning akan menjadi lokasi pertandingan yang akan dikenang sebagai tempat Piala Sudirman yang berkesan,’’katanya. ’’Kami bersemangat menyambut para pemain di kota besar ini untuk bertanding selama delapan hari dalam kejuaraan bulu tangkis premium,’’kata Parks.

Parks menyampaikan terima kasih kepada sponsor dan Chinese Badminton Association (CBA) serta semua pihak yang membantu penyelenggaraan Piala Sudirman 2019 di Nanning, China. ’’Kami secara khusus berterima kasih kepadaChinese Badminton Association, Guangxi Sports Bureau, dan Pemerintah Nanning yang mendukung pelaksanaan TOTAL BWF Sudirman Cup 2019,”ujarnya.

Pembagian Grup Piala Sudirman 2019

Grup 1

Grup A:Jepang, Thailand, Russia

Grup B:Indonesia, Denmark, England

Grup C:Taiwan, Korea Selatan, Hong Kong

Grup D:China, India, Malaysia

Grup 2

Grup A:Belanda, Prancis, AS, Vietnam

Grup B:Jerman, Canada, Singapura, Israel

Grup 3

Grup A: Irlandia, Australia, Selandia Baru, Nepal

Grup B:Switss, Sri Lanka, Slovakia, Lithuania

Grup 4

Makau, Greenland, Kazakhstan
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7515 seconds (0.1#10.140)