Hasil Babak 2 Singapura Terbuka; Ganda Putra Pastikan Semifinal

Kamis, 11 April 2019 - 19:48 WIB
Hasil Babak 2 Singapura...
Hasil Babak 2 Singapura Terbuka; Ganda Putra Pastikan Semifinal
A A A
SINGAPURA - Para pebulu tangkis Indonesia merangsek ke babak perempat final Turnamen Bulu Tangkis Singapura Terbuka 2019. Dari 12 wakil yang bertanding di babak kedua, Kamis (11/4) tujuh di antaranya mendapatkan tempat di perempat final Turnamen BWF World Tour Super 500.

Tunggal putra diwakili Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie. Di perempat final, Anthony akan menghadapi unggulan keempat asal China, Chen Long. Sedangkan Jonatan bentrok lagi dengan unggulan ketiga asal Denmark, Viktor Axelsen. Duel Jonatan dan Axelsen merupakan ulangan perempat final Malaysia Open 2019.

Untuk ganda putra akan diwakili tiga pasangan; Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Hebatnya, ganda putra memastikan satu tempat di semifinal setelah Marcus/Kevin dan Fajar/Rian menciptakan perang saudara di semifinal. Duel kedua pasangan ganda putra terbaik Indonesia itu mengulang pertemuan di perempat final Malaysia Open 2019. Ketika itu, Fajar/Rian menang tiga game.

Ganda campuran mengirimkan dua wakilnya ke perempat final melalui pasangan Ricky Karandasuwardi/Pia Zebadiah Bernadet dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja. Satu ganda campuran lainnya, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dihentikan unggulan teratas asal China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.

Ganda putri Indonesia harus menerima kenyataan pahit pulang tanpa gelar setelah Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto menelan kekalahan. Ganda muda Merah Putih itu sudah berusaha maksimal menghadang unggulan ketiga asal Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara. Setelah bertarung ketat, Yulfira/Jauza menyerah straight game 21-23, 17-21.

Nasib yang sama dialami tunggal putri Indonesia yang menyisakan Ruselli Hartawan. Saat menghadapi unggulan ketujuh asal Korea Selatan, Ruselli sempat memberikan perlawanan di game pertama. Namun, Ruselli gagal menjaga penampilannya dan dipaksa menyerah dua game 21-17, 21-7.

Hasil Lengkap Pemain Indonesia di Babak 2, Kamis (11/4)

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia/7) v Kenta Nishimoto (Jepang) 21-10, 21-16

Jonatan Christie (Indonesia) v Lee Zii Jia (Malaysia) 21-13, 21-12

Tunggal Putri

Ruselli Hartawan (Indonesia) v Sung Ji Hyun (Korsel/7) 17-21, 7-21

Ganda Putra

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia/4) v Kim Gi Jung/Lee Yong Dae (Korsel) 21-14, 21-17

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia/1) v He Jiting/Tan Qiang (China) 21-14, 21-17

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia/8) v Chooi Kah Ming/Low Juan Shen (Malaysia) 22-20, 21-17

Ganda Putri

Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto (Indonesia) v Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang/3) 21-23, 17-21

Ganda Campuran

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia/7) v Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) 21-7, 21-11

Ricky Karandasuwardi/Angga Pratama (Indonesia) v Ronald/Annisa Saufika (Indonesia) 12-21, 21-13, 21-16

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) v Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China/1) 16-21, 13-21
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6744 seconds (0.1#10.140)