Mengintip Statistik Liverpool vs Chelsea di Piala Super Eropa 2019

Rabu, 14 Agustus 2019 - 08:00 WIB
Mengintip Statistik...
Mengintip Statistik Liverpool vs Chelsea di Piala Super Eropa 2019
A A A
ISTANBUL - Liverpool dan Chelsea bakal menjalani laga final Piala Super Eropa 2019 di Vodafone Park, Kamis (15/8/2019) pukul 02.00 WIB. Siapa pun yang keluar sebagai pemenang di Istanbul akan mengklaim trofi kedelapan untuk klub Inggris.

Liverpool tampil di final Piala Super 2019, setelah menggarisbawahi namanya sebagai juara Liga Champions musim lalu usai mengalahkan Tottenham Hotspur di final dengan skor 2-0. Sementara Chelsea menjadi kampiun Liga Europa setelah permalukan Arsenal 4-1 di final.

Pada turnamen sepak bola tahunan ini, UEFA untuk pertama kalinya bakal menerapkan sistem video asisten wasit (VAR) di Piala Super UEFA. Sementara Stephanie Frappart sebagai pengadil pada laga final ini. (Baca juga: Fakta Menarik Stephanie Frappart, Wasit Wanita untuk Duel Liverpool vs Chelsea )

Pertandingan dipastikan akan sangat menarik. Terlebih jika mengacu pada pertandingan pertama dua kesebelasan di kompetisi domestik alias Liga Inggris.

Pada laga perdana Liverpool menang dengan skor 4-1 atas Norwich City. Sementara Chelsea kalah 0-4 saat bertamu ke markas Manchester United. Artinya, ini akan jadi laga penebusan dosa buat Frank Lampard sekaligus membuktikan bahwa dirinya masih layak berada di kursi kepelatihan The Blues.

Meski demikian, Juergen Klopp tidak akan begitu saja menyerahkan trofi Piala Super Eropa dengan mudah. Apalagi ini pertama kalinya dua juru taktik bertemu saat mereka memimpin kesebelasan di Vodafone Park

Data dan Fakta Menarik Jelang Pertandingan Piala Super Eropa 2019:


1. Ini akan menjadi pertemuan pertama buat dua klub Inggris di laga final Piala Super Eropa 2019 sepanjang sejarah kompetisi.

2. Tujuh final Piala Super Eropa sebelumnya telah mempertemukan rival domestik. Dua datang dari Liga Italia, dan lima melibatkan tim Spanyol. Terbaru, Atletico Madrid mengalahkan Real Madrid tahun lalu.

3. Lima dari enam trofi UEFA Super Cup terakhir dimenangkan oleh juara bertahan Champions League (Real Madrid: 2014, 2016, & 2017, Bayern Munchen: 2013, dan Barcelona: 2015).

4. Liverpool mengejar gelar keempat di Piala Super Eropa. Jika menang, mereka akan disejajarkan dengan Real Madrid.

5. Liverpool hanya memenangkan satu dari enam laga terakhirnya melawan Chelsea di seluruh kompetisi.

6. Chelsea berhasil mencetak 18 gol dari 19 laga terakhirnya melawan Liverpool di seluruh kompetisi.

7. Mohamed Salah berhasil mencetak lima gol dari delapan laga terakhirnya melawan Chelsea di seluruh kompetisi, tiga dari gol tersebut dicetaknya saat masih membela FC Basel.

​8 Olivier Giroud berhasil mencetak enam gol ke gawang Liverpool di seluruh kompetisi sejak pindah ke Stamford Bridge.

9. Roberto Firmino gagal mencetak gol ke gawang Chelsea dalam tujuh pertemuan terakhir di seluruh kompetisi.​
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1012 seconds (0.1#10.140)