Khabib Nurmagomedov Berharap Poirier Lebih Tangguh dari McGregor

Kamis, 05 September 2019 - 08:18 WIB
Khabib Nurmagomedov...
Khabib Nurmagomedov Berharap Poirier Lebih Tangguh dari McGregor
A A A
ABU DHABI - Khabib Nurmagomedov mengharapkan Dustin Poirier menjadi tantangan yang lebih berat daripada Conor McGregor. Meski begitu, Khabib menegaskan dirinya tetap waspada dan fokus pada pertarungan yang akan berlangsung di Pulau Yas Arena, Minggu (8/9/2019) dinihari.

Buat Khabib ini adalah penampilan perdananya usai ia menumbangkan McGregor pada Oktober tahun lalu. Keberhasilan tersebut ternyata membuat banyak kalangan yang lebih menjagokan petarung MMA asal Rusia mempertahankan sabuk kelas ringan pada duel UFC 242.

"Saat ini, ketika saya menonton Dustin Poirier, saya pikir itu akan menjadi tantangan terberat. Saya selalu berpikir seperti itu," ucap Khabib dilansir Mirror, Kamis (5/9/2019).

Walau diunggulkan Khabib menyatakan tak mau merendahkan lawan. Pikirannya selalu difokuskan pada pertarungan. "Bahkan ketika saya bertarung dengan Darrell Horcher (keetika itu Khabib menang TKO di ronde kedua), saya pikir baik-baik saja orang ini adalah tantangan terberat saya. Saya tidak ingin membuat kesalahan; Saya tidak ingin meremehkan orang ini (Poirier). Saya pikir banyak orang-orang meremehkan permainannya."

"Dia memiliki permainan bawah yang bagus. Dia punya genggaman yang bagus, dia gaya permainan yang baik. Sama sekali permainannya sangat bagus, baik di bawah, tendangan, lutut, maupun pukulannya. Dustin petarung sangat bagus. Saya pikir ini akan jadi pertarungan yang sulit bagi saya," ungkap Khabib.

Untuk menghadapi pertarungan ini Khabib menuturkan semua persiapan sudah cuku baik. "Saya siap untuk pertarungan ini, seperti hampir 100 hari terakhir saya berlatih sangat keras. Sampai sekarang, sebelum pertarungan saya masih fokus."

"Kita hampir sampai, pertarungan sudah dekat dan saya sangat fokus pada Dustin Poirier. Saya tidak meremehkan orang ini."
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3753 seconds (0.1#10.140)