Rencana Duel Khabib vs Tony Ferguson Pernah Empat Kali Berantakan

Selasa, 10 September 2019 - 04:01 WIB
Rencana Duel Khabib...
Rencana Duel Khabib vs Tony Ferguson Pernah Empat Kali Berantakan
A A A
ABU DHABI - Tony Ferguson digadang-gadang bakal menjadi lawan Khabib Nurmagomedov berikutnya. Presiden UFC Dana White menyebut Ferguson ada barisan depan penantang Khabib pasca mengalahkan Dustin Poirier pada petarungan kelas ringan UFC 242, Sabtu (7/9/2019).

"Ya, dia berikutnya. Tony Ferguson berada di barisan depan untuk pertarungan jika di menerima pertarungan,” kata White pada konferensi pers pasca kontes UFC 242. "Kita akan lihat bagaimana hal ini terjadi ketika Khabib akan bertarung lagi dan jika Tony menginginkan pertarungan."

Ferguson disebut-sebuat sebagai lawan ideal Khabib mengingat rekor kemenangan 12 pertarungan berturut-turut tanpa kalah. Ferguson juga mengatakan sebelum UFC 242 digelar bahwa dia ingin menghadapi pemenang Khabib Nurmagomedov vs Poirier. (Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Sukses Tumbangkan Dustin Poirier).

Sejatinya, rencana duel Khabib Nurmagomedov dan Ferguson bukan kali ini saja dirancang. Sebelumnya, sudah empat kali pihak UFC akan mempertemuakan keduanya, yakni pada tahun 2015, 2016, 2017, dan 2018. Namun, semua rencana berantakan.

Pada 2015, Nurmagomedov menarik diri dari kontes karena cedera tulang rusuk. Sedangkan pada 2016, Ferguson menderita penyakit yang membuat paru-parunya penuh dengan cairan dan darah.

Selanjutnya di tahun 2017, duel nyaris terjadi, tapi gagal digelar setelah Nurmagomedov dibawa ke rumah sakit saat melakukan penurunan berat badan. Sementara pada tahun 2018, keduanya bersiap untuk memperebutkan gelar ringan yang kosong. Tapi sekali lagi, pertarungan ini hampir membuahkan hasil namun berantakan seminggu sebelum UFC 223 dieglar.

Saat itu Ferguson tersandung saat temu media dan lututnya terluka. Khabib Nurmagomedov akhirnya tampil melawan Al Iaquinta dan mengklaim mahkota 155 pound (kelas ringan) setelah menang keputusan angka mutlak di Brooklyn, New York, AS, 7 April 2018.

Terakhir kali Ferguson bertarung di UFC 238 pada Juni. Dia mengalahkan Donald Cerrone dengan TKO dalam kontes itu. Pekan lalu, Ferguson mengatakan bahwa dia tertarik pada pertarungan Desember dengan pemenang UFC 242.

"Saya harus bertarung untuk merebut gelar," ujar Ferguson kepada ESPN. "Di situlah saya melangkah. Pemenang pertarungan berikutnya akan muncul."
(sha)
Berita Terkait
Khabib Nurmagomedov...
Khabib Nurmagomedov di Tengah Kepungan Petarung Hebat MMA
Khabib Nurmagomedov...
Khabib Nurmagomedov Ingin Bawa Olahraga MMA ke Olimpiade
Alami Komplikasi dan...
Alami Komplikasi dan Koma, Ayah Khabib Dilarikan ke Rumah Sakit Militer di Moscow
Khabib Nurmagomdeov...
Khabib Nurmagomdeov Mau Comeback jika Dibayar 1,4 Triliun
Khabib Nurmagomedov...
Khabib Nurmagomedov Cuma Bisa Roboh Lewat Duel Singkat
Khabib Nurmagomedov...
Khabib Nurmagomedov Pensiun Ciptakan Rekor MMA Bersejarah
Berita Terkini
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
57 menit yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
1 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
2 jam yang lalu
Kontra Australia dan...
Kontra Australia dan Bahrain, Patrick Kluivert Perbaiki Nutrisi Pemain Timnas Indonesia!
4 jam yang lalu
Terence Crawford Kalahkan...
Terence Crawford Kalahkan Saul Canelo Alvarez, Hashim Rahman: Canelo Manja!
4 jam yang lalu
Menang KO saat Debut...
Menang KO saat Debut Kelas Welter Super, Keith Thurman Belum Tertarik Duel Tim Tszyu
5 jam yang lalu
Infografis
Rencana Menteri Israel...
Rencana Menteri Israel untuk Lenyapkan Palestina di Tepi Barat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved