Sergio Aguero Selamat Usai Terlibat Kecelakaan Mobil

Kamis, 17 Oktober 2019 - 06:30 WIB
Sergio Aguero Selamat...
Sergio Aguero Selamat Usai Terlibat Kecelakaan Mobil
A A A
MANCHESTER - Penyerang Manchester City, Sergio Aguero terlibat kecelakaan mobil. Laporan teranyar menyebut pemain asal Argentina tidak mengalami cedera berarti.

Kecelakaan tersebut terjadi ketika Aguero dalam perjalanan menuju fasilitas latihan Manchester City, Rabu (16/10/2019) waktu setempat. Tiga hari lagi, City akan menghadapi Crystal Palace di ajang Liga Inggris.

Dalam sebuah foto yang beredar di media Inggris, terlihat mobil Range Rover seharga 80 ribu pound atau Rp1,4 miliar milik Aguero ringsek di bagian roda kiri. Ajaib, tidak ada luka sedikit pun yang dialami Aguero.

"Striker Manchester City Sergio Aguero lolos dari cedera setelah terlibat dalam kecelakaan mobil," demikian kutipan laporan Reuters.

Belum diketahui apakah sang pemain akan diturunkan saat Manchester City melawat ke markas Crystal Palace, 19 Oktober 2019 mendatang. Namun yang pasti, Aguero merupakan pemain penting mereka.

Aguero telah mencetak delapan gol dalam banyak pertandingan liga untuk tim Pep Guardiola musim ini. Dia merupakan pencetak gol terbanyak bersama dengan pemain depan Chelsea Tammy Abraham.
(sha)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5009 seconds (0.1#10.24)