Belanda Cukur Estonia, Wijnaldum Cetak Hat-trick
A
A
A
AMSTERDAM - Belanda menang telak 5-0 saat menghadapi Estonia di kualifikasi Piala Eropa 2020. Tiga gol diborong Georginio Wijnaldum.
Tampil di Johan Cruijff Arena, Amsterdam, Rabu (20/11/2019) Belanda langsung tampil agresif sejak awal laga. Pertandingan baru berjalan enam menit, Wijnaldum langsung mencetak gol.
Dominasi Belanda langsung terlihat di babak pertama. Pada menit ke-19, tuan rumah mencetak gol kedua melalui Nathan Ake. Skor 2-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.
Di babak kedua, Georginio Wijnaldum benar-benar jadi momok bagi Estonia. Gelandang Liverpool itu mencetak gol tambahan di menit ke-66 dan 78 sekaligus menggenapkan hat-trick pada laga.
Pesta gol Belanda ditutup gol debutan Myron Boadu di menit ke-87. Skor 5-0 bertahan hingga laga usai, menandai dominasi Belanda atas Estonia.
Susunan Pemain
Belanda: Jasper Cillessen; Patrick van Aanholt, Nathan Ake, Matthijs de Ligt, Quincy Promes; Frenkie de Jong (Kevin Strootman 75'), Georginio Wijnaldum, Davy Propper; Memphis Depay (Myron Boadu 46'), Luuk de Jong (Wout Weghorst 63'), Calvin Stengs.
Estonia: Sergei Lepmets; Ken Kallaste, Karol Mets, Joonas Tamm, Taijo Teniste (Nikita Baranov 61'); Ilja Antonov, Mihkel Ainsalu; Henrik Ojamaa (Mattias Kaeit 83'), Konstantin Vassiljev, Sergei Zenjov (Frank Liivak 76'); Erik Sorga.
Tampil di Johan Cruijff Arena, Amsterdam, Rabu (20/11/2019) Belanda langsung tampil agresif sejak awal laga. Pertandingan baru berjalan enam menit, Wijnaldum langsung mencetak gol.
Dominasi Belanda langsung terlihat di babak pertama. Pada menit ke-19, tuan rumah mencetak gol kedua melalui Nathan Ake. Skor 2-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.
Di babak kedua, Georginio Wijnaldum benar-benar jadi momok bagi Estonia. Gelandang Liverpool itu mencetak gol tambahan di menit ke-66 dan 78 sekaligus menggenapkan hat-trick pada laga.
Pesta gol Belanda ditutup gol debutan Myron Boadu di menit ke-87. Skor 5-0 bertahan hingga laga usai, menandai dominasi Belanda atas Estonia.
Susunan Pemain
Belanda: Jasper Cillessen; Patrick van Aanholt, Nathan Ake, Matthijs de Ligt, Quincy Promes; Frenkie de Jong (Kevin Strootman 75'), Georginio Wijnaldum, Davy Propper; Memphis Depay (Myron Boadu 46'), Luuk de Jong (Wout Weghorst 63'), Calvin Stengs.
Estonia: Sergei Lepmets; Ken Kallaste, Karol Mets, Joonas Tamm, Taijo Teniste (Nikita Baranov 61'); Ilja Antonov, Mihkel Ainsalu; Henrik Ojamaa (Mattias Kaeit 83'), Konstantin Vassiljev, Sergei Zenjov (Frank Liivak 76'); Erik Sorga.
(sha)