Kejurnas 2019 Ajang Promosi Degradasi Atlet Bulu Tangkis Pelatnas

Minggu, 24 November 2019 - 09:16 WIB
Kejurnas 2019 Ajang...
Kejurnas 2019 Ajang Promosi Degradasi Atlet Bulu Tangkis Pelatnas
A A A
PALEMBANG - Gubernur Sumatera Selatan Kejuaraan Nasional PBSI 2019 tidak hanya menjadi ajang memburu gelar juara bulu tangkis nasional. Kejurnas 2019 yang digelar 24-28 November di Palembang, Sumatera Selatan, ini menjadi penilaian promosi dan degradasi atlet Pelatnas PBSI Cipayung.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PB PBSI, Susy Susanti mengungkapkan, juara Kejurnas akan mendapat kesempatan magang di Pelatnas selama 6 bulan. Namun kesempatan magang dibatasi untuk atlet di bawah usia 23 tahun.

’’Kejurnas menjadi sangat penting karena menjadi jalur bagi atlet masuk ke Pelatnas untuk magang. Juara di Kejurnas 2019 ini akan mendapat kesempatan magang di Pelatnas selama 3-6 bulan. Dari sana akan kami pantau lagi apakah bisa terus lanjut atau selesai sampai di sana,’’kata Susy seperti dikutip dari Badmintonindonesia.org.

Selain itu,legenda bulu tangkis Indonesia itu, berharap semua atlet yang tampil di kejuaraan ini bisa mengeluarkan penampilan terbaiknya. ’’Selain prestasi kami juga ingin melihat karakter juga. Namun ketentuan ini kami batasi untuk atlet dengan usia di bawah 23 tahun. Karena tujuannya untuk prestasi dan regenerasi kedepannya. Untuk atlet di atas 23 tahun, kami punya wewenang untuk tidak mengambil,” ungkap Susy.

Gubernur Sumatera Selatan Kejuaraan Nasional PBSI 2019 akan berlangsung pada 24-28 November 2019. Ajang bergengsi level nasional ini akan dilaksanakan di GOR Dempo dan GOR Ranau Jakabaring Sport Center, Palembang.

Seluruh atlet Pelatnas PBSI akan turun bertanding, kecuali mereka yang sudah dijadwalkan bertanding pada SEA Games 2019 di Filipina dan BWF World Tour Final 2019 di Guangzhou, Tiongkok
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6583 seconds (0.1#10.140)