SEA Games 2019 Ajang Kumpulkan Poin Menuju Olimpiade 2024

Senin, 25 November 2019 - 23:02 WIB
SEA Games 2019 Ajang...
SEA Games 2019 Ajang Kumpulkan Poin Menuju Olimpiade 2024
A A A
JAKARTA - SEA Games 2019 akan dijadikan sebagai ajang mengumpulkan poin menuju Olimpiade 2024. Pasalnya, untuk kali pertama, Timnas Triathlon Indonesia bakal mengikuti kejuaraan kualifikasi Olimpiade 2024, setelah tahun lalu berlaga di ASIAN Games 2018.

Hal itu sebagaimana disampaikan Manajer Timnas Triathlon, Akbar Nasution. Dia mengatakan bahwa Olimpiade 2024 merupakan target utama dan saat ini pihaknya tengah berupaya mengumpulkan poin.

"Kami optimis bahwa dengan terjunnya Ahlul dan Nethavani di ajang ini akan menjadi langkah awal yang baik untuk persiapan Indonesia di Olimpiade 2024, karena hasil maksimal di pesta olahraga Asia Tenggara ini bisa menambah poin individu para atlet untuk lolos ke Paris," tutur Akbar dalam keterangan persnya, Senin (25/11/2019).

Pada SEA Games 2019 di Filipina, Timnas Triathlon menurunkan empat atlet terbaiknya yakni Jauhari Johan (32), Eva Desiana (29), M.Ahlul Firman (21), dan Nethavani Octarina (18). Nethavani sebagai atlet triathlon termuda yang berangkat ke Manila mengaku optimis bisa mencetak poin maksimal untuk persiapannya di Olimpiade 2024.

"Walau fokus ke Olimpiade 2024, saya tetap optimis bisa memberikan yang terbaik untuk Indonesia di SEA Games," jelas Nethavani.

Ketua Umum Federasi Triathlon Indonesia, Mayjen TNI Joko Warsito mengungkapkan meskipun cabor ini terbilang masih baru di Indonesia, namun ia berharap semakin banyak orang yang menaruh minat, maka semakin banyak pula dukungan yang bisa diberikan para atlet yang berjuang untuk bangsa dan negara. Demi tujuan jangka panjang Triathlon Indonesia menuju Olimpiade 2024, dia akan menyinergikan semua elemen komunitas, pembina, atlet dan organisasi.

"Dengan manajemen baru Federasi Triathlon Indonesia, kita akan sinergikan semua elemen komunitas, pembina, atlet, dan organisasi demi tujuan jangka panjang Triathlon Indonesia menuju Olimpiade 2024," pungkas Joko.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1396 seconds (0.1#10.140)