Preview Liverpool vs Flamengo: Mana Klub Terbaik Dunia?
A
A
A
DOHA - Liverpool dan Flamengo akan berebut trofi Piala Dunia Antarklub 2019 di Qatar. The Reds lebih diunggulkan menang, tetapi punya rapor merah karena belum pernah kampiun pada turnamen tersebut.
Pertandingan akan berlangsung di Khalifa International Stadium, Minggu (22/12/2019) dini hari waktu Indonesia. Kick-off digelar pukul 00.30WIB.
Melihat performa kedua tim, Liverpool yang notabene kampiun Liga Champions Eropa sedikit lebih diunggulkan menang. Namun, ada catatan, yang membuat The Reds diragukan memenangkan laga.
Si Merah sudah tiga kali berpartisipasi di Piala Dunia Antarklub (1981, 1984, dan 2005) namun belum sekali pun merengkuh trofi. Salah satu kegagalan Liverpool disebabkan oleh Flamengo pada tahun 1981.
Kala itu format turnamen masih Piala Interkontinental, di mana kontestannya cuma dua tim yang bertarung yakni juara Liga Champions Eropa dan kampiun Copa Libertadores. Sayang, Liverpool menyerah di tangan Flamengo dengan skor 0-3.
Tahun ini pelatih Juergen Klopp bermaksud menghapus kutukan tersebut. Namun, kemungkinan The Reds tidak akan tampil dengan kekuatan penuh karena bek andalan mereka, Virgil van Dijk diragukan tampil.
Flamengo tidak bisa dipandang sebelah mata karena punya materi pemain yang bagus. Ada mantan pemain Inter Milan, Gabriel Barbosa. Mereka juga terasa seperti klub Eropa dengan kehadiran Diego Ribas, Filipe Luis, dan Rafinha yang pernah merumput di Benua Biru.
Flamengo juga dilatih Jorge Jesus. Pria asal Portugal tersebut pernah menjadi juara di Liga Portugal. Jorge Jesus punya prestasi mentereng ketika melatih Benfica dan Sporting CP.
Prakiraan Susunan Pemain
Liverpool (4-2-3-1): Alisson; Alexander-Arnold, Gomez, Van Dijk, Milner; Henderson, Keita; Shaqiri, Firmino, Mane; Salah
Flamengo (4-2-3-1): Alves; Rafinha, Caio, Mari, Luis; Arao, Gerson; Ribeiro, De Arrascaeta, Henrique; Barbosa
Pertandingan akan berlangsung di Khalifa International Stadium, Minggu (22/12/2019) dini hari waktu Indonesia. Kick-off digelar pukul 00.30WIB.
Melihat performa kedua tim, Liverpool yang notabene kampiun Liga Champions Eropa sedikit lebih diunggulkan menang. Namun, ada catatan, yang membuat The Reds diragukan memenangkan laga.
Si Merah sudah tiga kali berpartisipasi di Piala Dunia Antarklub (1981, 1984, dan 2005) namun belum sekali pun merengkuh trofi. Salah satu kegagalan Liverpool disebabkan oleh Flamengo pada tahun 1981.
Kala itu format turnamen masih Piala Interkontinental, di mana kontestannya cuma dua tim yang bertarung yakni juara Liga Champions Eropa dan kampiun Copa Libertadores. Sayang, Liverpool menyerah di tangan Flamengo dengan skor 0-3.
Tahun ini pelatih Juergen Klopp bermaksud menghapus kutukan tersebut. Namun, kemungkinan The Reds tidak akan tampil dengan kekuatan penuh karena bek andalan mereka, Virgil van Dijk diragukan tampil.
Flamengo tidak bisa dipandang sebelah mata karena punya materi pemain yang bagus. Ada mantan pemain Inter Milan, Gabriel Barbosa. Mereka juga terasa seperti klub Eropa dengan kehadiran Diego Ribas, Filipe Luis, dan Rafinha yang pernah merumput di Benua Biru.
Flamengo juga dilatih Jorge Jesus. Pria asal Portugal tersebut pernah menjadi juara di Liga Portugal. Jorge Jesus punya prestasi mentereng ketika melatih Benfica dan Sporting CP.
Prakiraan Susunan Pemain
Liverpool (4-2-3-1): Alisson; Alexander-Arnold, Gomez, Van Dijk, Milner; Henderson, Keita; Shaqiri, Firmino, Mane; Salah
Flamengo (4-2-3-1): Alves; Rafinha, Caio, Mari, Luis; Arao, Gerson; Ribeiro, De Arrascaeta, Henrique; Barbosa
Lima Pertandingan Terakhir Kedua Tim | |
Liverpool | Flamengo |
07/12/19 Bournemouth 0 - 3 Liverpool | 28/11/19 Flamengo 4 - 1 Ceara |
11/12/19 FC Salzbourg 0 - 2 Liverpool | 02/12/19 Palmeiras 1 - 3 Flamengo |
14/12/19 Liverpool 2 - 0 Watford | 06/12/19 Flamengo 6 - 1 Avai |
18/12/19 Aston Villa 5 - 0 Liverpool | 09/12/19 Santos 4 - 0 Flamengo |
19/12/19 Monterrey 1 - 2 Liverpool FC | 18/12/19 Flamengo 3 - 1 Al Hilal |
(sha)