Cara Tokyo Mempersiapkan Paralimpik 2020

Senin, 06 Januari 2020 - 23:59 WIB
Cara Tokyo Mempersiapkan...
Cara Tokyo Mempersiapkan Paralimpik 2020
A A A
TOKYO - Selain mempersiapkan Olimpiade 2020, Tokyo juga membangun fasilitas untuk penyandang disabilitas. Hal itu merupakan bagian dari persiapan menyambut Paralimpiade 2020.

Upaya untuk meningkatkan akses bagi penyandang disabilitas terus dilakukan Tokyo menjelang Paralimpiade 2020. Laporan menyebut fasilitas itu dibangun tidak cuma di sekitar venue, tetapi juga di beberapa lokasi publik.

Hotel, stasiun kereta api, dan berbagai fasilitas umum didesain ramah disabilitas. Misalnya akses yang memudahkan pengguna kursi roda.

Kyodo News mengklaim Tokyo melakukan survei yang melibatkan 564 responden sejak Juni 2019 lalu. Tujuannya untuk mengetahui seberapa jauh perubahan dirasakan penyandang disabilitas di fasilitas publik.

Meski begitu, hasil survei yang melibatkan Forum Disabilitas Jepang dan Pusat Dukungan Nasional untuk Siswa dengan Disabilitas, menunjukkan bahwa pembangunan fasilitas publik ramah penyandang disabilitas belum memuaskan.

"66 persen tidak melihat adanya peningkatan (fasilitas ramah penyandang disabilitas, red) sedangkan 34 persen sisanya mengatakan bahwa mereka melihat adanya perubahan," demikian kutipan laporan Kyodo News.

Tokyo saat ini memiliki waktu tujuh bulan untuk meningkatkan pembangunan fasilitas ramah disabilitas sebelum pembukaan Paralmpiade 2020, 25 Agustus 2020.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0849 seconds (0.1#10.140)