Unjuk Rasa dan Pesta Kembang Api Warnai Hitung Mundur Olimpiade Tokyo

Unjuk Rasa dan Pesta Kembang Api Warnai Hitung Mundur Olimpiade Tokyo
A
A
A
TOKYO - Pesta kembang api mewarnai hitung mundur enam bulan pesta olahraga Olimpiade Tokyo 2020. Di waktu yang bersamaan, puluhan orang berunjuk rasa menentang penyelenggaraan event besar itu.
Hitung mundur enam bulan Olimpiade 2020 berlangsung di Odaiba Marine Park, Sabtu (25/1/2020). Odaiba Marine Park merupakan venue renang, marathon dan triathlon yang akan digunakan selama Olimpiade Tokyo.
Kembang api dalam bentuk lima cincin -menyerupai logo Olimpiade meletup disambut sorak gembira warga yang menyaksikan. Tetapi, di luar kompleks Odaiba Marine Park, puluhan orang berkumpul menyuarakan pendapat mereka.
Massa berteriak menggunakan pengeras suara dan memegang spanduk bertuliskan "Tidak ada Olimpiade Tokyo" dan "Olimpiade Membunuh Orang Miskin!"
Olimpiade Tokyo 2020 dijadwalkan berlangsung mulai 24 Juli hingga 9 Agustus 2020. Adapun pawai obor (torch relay) akan berlangsung bulan Maret 2020 dengan mengambil rute start dari Fukushima.
Hitung mundur enam bulan Olimpiade 2020 berlangsung di Odaiba Marine Park, Sabtu (25/1/2020). Odaiba Marine Park merupakan venue renang, marathon dan triathlon yang akan digunakan selama Olimpiade Tokyo.
Kembang api dalam bentuk lima cincin -menyerupai logo Olimpiade meletup disambut sorak gembira warga yang menyaksikan. Tetapi, di luar kompleks Odaiba Marine Park, puluhan orang berkumpul menyuarakan pendapat mereka.
Massa berteriak menggunakan pengeras suara dan memegang spanduk bertuliskan "Tidak ada Olimpiade Tokyo" dan "Olimpiade Membunuh Orang Miskin!"
Olimpiade Tokyo 2020 dijadwalkan berlangsung mulai 24 Juli hingga 9 Agustus 2020. Adapun pawai obor (torch relay) akan berlangsung bulan Maret 2020 dengan mengambil rute start dari Fukushima.
(bbk)