Fabio Quartararo Ingin Keluar dari Bayang-bayang Rossi

Sabtu, 08 Februari 2020 - 07:01 WIB
Fabio Quartararo Ingin Keluar dari Bayang-bayang Rossi
Fabio Quartararo Ingin Keluar dari Bayang-bayang Rossi
A A A
SEPANG - Fabio Quartararo memimpin catatan waktu terbaik di sesi pramusim MotoGP 2020 pertama di Sepang, Malaysia. Setelah sesi itu, pembalap Petronas Yamaha mengaku ingin keluar dari bayang-bayang Valentino Rossi.

Rookie MotoGP tahun 2019 itu mencatat waktu tercepat di uji coba pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat (7/2/2020). Catatan waktunya adalah 1 menit 58.945 detik.

Setelah sesi latihan, Quartararo langsung ditanya soal kontrak barunya bersama tim pabrikan Yamaha. Seperti kita ketahui, mulai musim depan, Quartararo akan menggantikan posisi Valentino Rossi di tim tersebut.

Pembalap 20 tahuh itu pun langsung beraksi keras. Menurut Quartararo, dia tidak ingin tampil terbebani dengan embel-embel pembalap 'pengganti Rossi' di tim Yamaha. (Baca juga: Quartararo Tercepat di Tes Pramusim Pertama MotoGP 2020 )

"Saya pikir saya belum menggantinya, saya pikir saya memiliki pekerjaan yang baik untuk mengambil lencana ini di tim pabrik Yamaha," kata Quartararo dikutip Crash.net.

"Dia (Rossi, red) belum pensiun jadi saya tidak akan menggantikannya. Saya pikir berada di tim pabrik MotoGP, tetapi saya tidak menggantikannya." lanjut pembalap asal Prancis tersebut.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4068 seconds (0.1#10.140)