Promotor Fury Kecewa Jika Wilder Menggunakan Klausul Trilogi

Kamis, 27 Februari 2020 - 02:02 WIB
Promotor Fury Kecewa Jika Wilder Menggunakan Klausul Trilogi
Promotor Fury Kecewa Jika Wilder Menggunakan Klausul Trilogi
A A A
LAS VEGAS - Promotor Tyson Fury, Frank Warren, mengaku kecewa jika Deontay Wilder benar-benar menggunakan klausul kontrak untuk pertarungan trilogi versus Tyson Fury di musim panas ini. Warren lebih suka Fury langsung ke pertarungan unifikasi melawan juara dunia WBO, IBF, WBA, dan IBO Anthony Joshua, ketimbang menjalani duel trilogi melawan Wilder.

Fury menghentikan perlawanan Wilder dalam tujuh ronde pada pertandingan perebutan gelar kelas berat WBC Sabtu (22/2/2020) malam waktu lokal atau Minggu (23/2/2020) pagi WIB di MGM Grand, Las Vegas. Setelah kekalahan itu, Wilder meminta pertarungan trilogi dilaksanakan sesuai kontrak. (Baca Juga: Wilder vs Fury 2 : Bikin Wilder Babak Belur, Fury Jadi Raja Baru).

Menurut Warren, kontrak itu konkret, di mana tidak ada jalan keluar bagi Fury jika Wilder bersikeras meminta pertarungan ketiga dilaksanakan. Pertandingan pertama berakhir dengan hasil imbang 12 ronde yang kontroversial pada Desember 2018.

Warren baru-baru ini berbicara dengan co-manager Wilder, Shelly Finkel, yang menegaskan bahwa Wilder yakin bahwa dia dapat menjatuhkan Fury di pertarungan ketiga.

"Saya lebih suka Fury langsung melawan Joshua, tapi itulah kontraknya (memungkinkan duel trilogi)," kata Warren kepada BBC Sport.

"Itu harus dihormati kecuali kita bisa mencapai beberapa akomodasi baginya untuk menyisi dahulu. Kita bisa membayarnya untuk sementara menyisi jika dia ingin melakukan itu, tapi itu adalah pilihannya."

"Itu akan menguntungkan bagi (Wilder), tapi saya berbicara dengan manajernya, dan Deontay percaya dia percaya bakal mengalahkan Tyson, dan yakin dia bisa menjatuhkannya. Saya tidak percaya itu. Tapi, jika dia bersikeras pada pertarungan trilogi, kita terkunci di dalamnya. "

Warren akan tetap menginginkan penyatuan Fury-Joshua pada tahun 2020. Joshua sudah dijadwalkan untuk membuat pertahanan wajib melawan Kubrat Pulev pada bulan Juni 2020.

"Saya menginginkannya sebelum akhir tahun, asalkan Anthony Joshua tidak dikalahkan oleh orang lain," kata Warren.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6041 seconds (0.1#10.140)