10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia

Minggu, 01 Maret 2020 - 06:28 WIB
10 Stadion Sepakbola...
10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia
A A A
KEBERADAAN stadion sepakbola di era modern ini menjadi kebanggaan bagi sebuah negara dan juga klub. Selain itu menonton sepak bola secara langsung juga memberi kepuasan untuk pendukung klub. Saat hadir di stadion, tidak hanya prestasi atlet yang diperbincangkan tapi juga fasilitas dan stadion tempat laga dimainkan. Berikut 10 stadion sepak bola dengan daya tampung terbesar di muka bumi.
1. Stadion Stade des Martyrs, Republik Demokratik Kongo ( 125.000 orang)*

10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia


Stade des Martyrs de la Pentecote (Martir dari Stadion Pentakosta), juga dikenal sebagai Stade des Martyrs, sebelumnya dikenal sebagai Stade Kamanyola, adalah stadion sepakbola yang terletak di Kota Lingwala di Kinshasa, ibu kota Republik Demokratik Kongo (DR Kongo).
Stadion ini adalah kandang Tim Nasional Republik Demokratik Kongo dan dua klub ibu kota yakni AS Vita Club dan DC Motema Pembe. Stadion ini memiliki kapasitas 80,000 untuk pertandingan internasional, tetapi memiliki kapasitas total 125.000 orang.

2. Stadion Rungrado May Day, Korea Utara (114.000 orang)

10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia


Dibuka pada tahun 1989, stadion di Pyongyang digunakan oleh tim nasional Korea Utara. Selain untuk acara olahraga (sepak bola dan cabang atletik), biasanya stadion tersebut digunakan untuk kegiatan festival hiburan dan upacara parade militer.
Contohnya pada 2002 pernah diadakan festival koreografi yang bernama Arirang Festival. Festival yang melibatkan 100 ribu partisipan itu bahkan tercatat dalam Guinness Book of Records sebagai festival termegah di dunia.

3. Stadion Melbourne Cricket Ground (MCG), Australia (100.028 orang)
10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia
Salah satu stadion terbesar di dunia ini lebih banyak digunakan untuk gelaran olahraga kriket. Ini karena sepak bola memang bukan favorit bagi warga di Negeri Kanguru. Berkapasitas 100.028 pentonton, Cricket Ground dibangun dilahan seluas 171 m x 146 m.
Terletak di Yarra Park, Melbourne, Victoria. Ini adalah stadion terbesar di seluruh belahan bumi selatan dan memiliki menara pencahayaan tertinggi di setiap tempat olahraga.

4. Stadion Sepak Bola Camp Nou, Spanyol (99.354 orang)

10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia


Memiliki kapasitas 99.354, Camp Nou adalah stadion bola terbesar ketiga di dunia. Terletak di Barcelona, stadion ini menjadi kandang klub Barcelona. Camp Nou selesai dibangun pada tahun 1957 dan ketika itu pula telah menjadi stadion terbesar di Eropa. Banyak perhelatan sepak bola nasional dan internasional populer yang telah diadakan di stadion seperti Piala Eropa 1989 dan 1999, Copa del Rey, serta Piala Super UEFA.

5. Soccer City Afrika Selatan (94.736 orang)

10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia


Stadion di pusat Afrika Selatan (Afsel) ini punya kapasitas lebih dari 94.736 penonton. Semenjak menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA 2010, FNB Stadium semakin dikenal oleh masyarakat dunia.

Selain dikenal, stadion ini juga memiliki sebutan khusus yaitu The Soccer City. Berlokasi di Nasrec dan berbatasan dengan wilayah Soweto di Johannesburg, Afrika Selatan menjadikan stadion ini sebagai rumah bagi salah satu tim di Liga Premier Afsel Kaizer Chiefs F.C. Tempat ini dikelola oleh Stadium Management South Africa (SMSA) dan menjadi rumah utama bagi Tim Nasional Afsel.

6. Rose Bowl Stadium, Amerika Serikat (90.888 orang)

10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia


Bagi rakyat Amerika Serikat (AS), sepak bola memang bukan olah raga favorit jika dibandingkan bisbol dan sepak bola Amerika (NFL) yang selalu jadi tontoan utama. Namun, hal ini bukan berarti negara Paman Sam tidak memiliki lapangan sepak bola mumpuni.

Dengan kapasitas 90.888 menempatkan Rose Bowl dalam deretan salah satu stadion sepak bola terbesar di dunia.Selain menjadi tempat untuk perhelatan antar klub liga Amerika, di stadion ini juga sering digelar berbagai konser musik bertaraf dunia.

7. Wembley Stadium, Inggris (90.000 orang)

10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia


Wembey itu spesial bagi para pecinta si kulit bundar karena rumput hijau yang dimilikinya kerap jadi saksi perhelatan akbar para klub papan atas Inggris. Menjadi base camp Tim Nasional Inggris membuat rumput Wembley jarang sekali dijamah para atlet. Memiliki kapasitas 90.000 jiwa stadion ini juga biasanya dipakai untuk momen tertentu saja seperti semi final dan final FA Cup.

8. Stadion Estadio Azteca, Meksiko (107.494)

10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia


Stadion yang menjadi markas Tim Nasional Meksiko ini kerap digunakan untuk ajang bergengsi. Di sini pernah berlangsung babak final Piala Dunia FIFA 1970 dan Piala Dunia FIFA 1986.Membutuhkan waktu lama untuk Meksiko membangun gelanggang sebesar ini.

Lapangan yang diarsiteki oleh Pedro Ramirez Vazquez dan Rafael Mijares Alcerreca ini awalnya hanya punya daya tampung sekitar 107.494 penonton, itu pada 1961. Pemerintah Meksiko terus mengembangkan stadion ini hingga masuk jadi salah satu yang terbesar di dunia.

9. Bukit Jalil National Stadium, Malaysia (87.411)

10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia


Stadion ini mulanya dibangun untuk pertandingan 1998 Commonwealth Games yang dimulai pada 1 Januari 1995. Dibangun oleh arsitek yang juga berasal dari Malaysia, stadion ini berhasil diselesaikan tepat 3 tahun setelahnya, yaitu pada 1 Januari 1998. Setelah 1998 Commonwealth Games selesai, Bukit Jalil National Stadium resmi menjadi markas bagi timnas Malaysia yang sebelumnya bermarkas di Merdeka Stadium.
10. Borg El Arab Stadium, Mesir (86.000)
10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia
10 Stadion Sepakbola Terbesar di Dunia
Stadion dilengkapi hotel yang dapat menampung 200 tamu dengan fasilitas gym dan kolam renang ini memiliki lintasan lari raksasa di sekeliling lapangan. Sebagai stadion terbesar kedua di benua Afrika dan markas tim nasional Mesir, Borg El Arab Stadium juga pernah menjadi tempat upacara pembukaan Piala Dunia U-20 2009 sekaligus tempat tuan rumah menjamu Trinidad dan Tobago di laga pembukaan dengan kemenangan 4-1 untuk Mesir.
*daya tampung stadionSumber: www.businessinsider.com

Stadion olahraga dengan biaya konstruksi termahal hingga Mei 2014
1. MetLife Stadium New Jersey, New York, AS USD1.600 juta
2. Yankees Stadium, New York, AS USD1.500 juta
3. Olympic Stadium, Montreal Kanada USD1.470 juta
4. AT & T Stadium Dallas, AS USD1.400 juta
5. Wembley Stadium, London Inggris USD1.350 juta
6. Madison Square Garden, New York, AS USD1.100 juta
7. Nissan Stadium, Yokohama, Jepang USD990 juta
(poe)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1034 seconds (0.1#10.140)