Naik Ring Agustus 2020, Dua Nama Calon Lawan Andy Ruiz Jr Bocor

Selasa, 03 Maret 2020 - 22:04 WIB
Naik Ring Agustus 2020,...
Naik Ring Agustus 2020, Dua Nama Calon Lawan Andy Ruiz Jr Bocor
A A A
CALIFORNIA - Mantan juara kelas berat IBF, IBO, WBA, WBO, Andy Ruzi Jr siap kembali naik ring pada Agustus 2020. Dua nama telah bocor untuk pertarungan kembalinya petinju asal Meksiko tersebut pasca dikalahkan Anthony Joshua pada duel ulang di Arab Saudi, 7 Desember 2019.

Menurut boxingnews24.com mengutip @MikeCoppinger dua calon lawan yang disiapkan adalah Chris Arreola dan Adam Kownacki. Arreola (38-6-1, 33 KO) kemungkinan besar akan menjadi lawan Ruiz, dan merupakan pertarungan yang bagus untuknya. Mereka dapat menggelar kontes di California, dan itu mungkin akan berhasil.

Sedangkan duel Ruiz vs Kownacki tidak akan menarik banyak penggemar kecuali mereka menggelarnya di Chicago. Ruiz berasal dari California Selatan, dan akan lebih baik baginya melawan Arreola. Memang, Arreola, 38 tahun, bukan petarung seperti yang dulu, tetapi penggemar tinju ingin melihat mantan juara dunia dua kali itu berhadapan dengan Ruiz Jr.

Peluang Ruiz melawan Kownacki sedikit sulit terjadi. Sebab, Kownacki akan bertarung Sabtu (7/3/2020) melawan Robert Helenius (29-3, 18 KO) di Barclays Center, Brooklyn, New York.

Itu akan menjadi pertarungan yang sangat melelahkan bagi Kownacki, dan itu tidak akan menjadi hal yang baik baginya untuk memulai pelatihan lain untuk bersiap-siap menghadapi pertarungan yang lebih keras melawan Ruiz pada Agustus 2020.

Selain itu, Kownacki berada di peringkat 3 IBF, 3 WBO, 4 WBA, dan 6 WBC. Dengan peringkat seperti itu, dia berpeluang menantang juara dunia Anthony Joshua. Kownacki tidak akan mau mengambil risiko kehilangan gelar juara di 2021 atau 2022 dengan mengambil pertarungan melawan petinju tangguh seperti Ruiz Jr.

Arreola kalah dalam pertarungan terakhirnya melawan Kownacki dengan keputusan 12 ronde pada Agustus 2019. Kownacki mendaratkan sejumlah pukulan yang lebih bersih dalam pertarungan dan hakim memberikannya nilai lebih padanya.

Tapi, siapapun lawan yang bakal dihadapi Ruiz jr akan segera mengumumkan. Dalam akun Twitter terverifikasi miliknya, Ruiz berencana mengabarkan kembalinya ke ring dalam waktu dekat. "Pengumuman besar segera hadir," kicau Ruiz (@Andy_destroyer1).

Meskipun Ruiz Jr. kalah pada duel ulang melawan Joshua, dia masih populer di kalangan penggemar tinju. Banyak dari mereka percaya bahwa satu-satunya alasan dia kalah dari Joshua karena tidak berlatih cukup keras. Mereka berpikir bahwa jika Ruiz bekerja keras dan berlatih keras, dia akan mengalahkan Joshua atau petinju kelas berat lainnya.
(sha)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0989 seconds (0.1#10.24)