Torres garang lagi karena sentuhan Benitez

Kamis, 13 Desember 2012 - 17:08 WIB
Torres garang lagi karena...
Torres garang lagi karena sentuhan Benitez
A A A
Sindonews.com – Sejak dibeli Chelsea dari Liverpool seharga 62 juta euro, striker Fernando Torres banyak mengalami masa sulit. Namun, itu semua berakhir seiring kehadiran Rafael Benitez yang menggantikan Roberto Di Matteo.
Benitez yang pernah bersamanya di Liverpool diakui Torres membuat dirinya kembali menemukan ketajamannya sebagai seorang striker. Gaya permainan yang diterapkan Benitez dikatakan Torres memberikannya kemudahan untuk mencetak gol. Setidaknya itu diperlihatkannya dengan empat gol yang dicetaknya dalam dua laga terakhir melawan Nordsjaelland dan Sunderland.

’’Anda bisa melihat dengan jelas kini kami bermain lebih lugas dan memaksimalkan kecepatan yang dimiliki Victor Moses atau saya atau Eden Hazard. Kami memanfaatkan kualitas yang dimiliki Juan Mata atau Oscar di lini tengah dengan maksimal,” ujar Torres seperti dikutip Goal, Kamis (13/12/2012).

’’Kami bermain lebih menyerang sekarang, menciptakan banyak peluang dan bermain sebagai tim. Memang butuh waktu sampai pelatih baru (Benitez) datang tapi hasil yang kami raih memberikan kepercayan diri dan itu kami butuhkan.”

Torres tidak menampik munculnya niat untuk meninggalkan Chelsea ketika ia hanya mampu mencetak satu gol dalam 11 laga. Dia mengatakan ketika tim tidak bermain baik maka setiap pemain pastinya merasakan kekecewaan.

’’Kami meraih banyak hasil buruk pada bulan November lalu dan kami menyadari harus dilakukan perbaikan.”
(aww)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5293 seconds (0.1#10.24)