Ditawar Bayern, Rode tak dijual
A
A
A
Sindonews.com – Ambisi Bayern Muenchen untuk mendapatkan gelandang Eintracht Frankfurt, Sebastian Rode akhirnya harus pupus. Manajemen Frankfurt memutuskan tak akan melepas Rode. Itu diungkapkan Direktur Olahraga Frankfurt, Bruno Hubner.
Hubner menegaskan bahwa pemain berusia 22 tahun itu akan menghabiskan kontraknya hingga 2014 mendatang. Ia mengaku klubnya masih membutuhkan jasa Rode guna meraih posisi tiga besar di Bundesliga.
’’Bukan hal yang baru bahwa beberapa klub besar tertarik untuk mendatangkannya. Ada banyak spekulasi saat ini karena dia tampil luar biasa di paro musim pertama,”ungkap Hubner seperti dikutip goal, Senin (14/1/2013)
‘’Meskipun begitu kami telah membuat keputusan yakni kami tak akan menjual Sebastian Rode walaupun ia ditawar dengan harga berapapun. Dia akan mengakhiri kontraknya bersama Frankfurt,” tegasnya.
Selain Bayern Muenchen, Tottenham Hotspur dikabarkan juga terpikat dengan pemain yang telah mencetak lima gol untuk Frankfurt itu. Bahkan Spurs telah menjalain negosiasi meski hasilnya nihil.
Hubner menegaskan bahwa pemain berusia 22 tahun itu akan menghabiskan kontraknya hingga 2014 mendatang. Ia mengaku klubnya masih membutuhkan jasa Rode guna meraih posisi tiga besar di Bundesliga.
’’Bukan hal yang baru bahwa beberapa klub besar tertarik untuk mendatangkannya. Ada banyak spekulasi saat ini karena dia tampil luar biasa di paro musim pertama,”ungkap Hubner seperti dikutip goal, Senin (14/1/2013)
‘’Meskipun begitu kami telah membuat keputusan yakni kami tak akan menjual Sebastian Rode walaupun ia ditawar dengan harga berapapun. Dia akan mengakhiri kontraknya bersama Frankfurt,” tegasnya.
Selain Bayern Muenchen, Tottenham Hotspur dikabarkan juga terpikat dengan pemain yang telah mencetak lima gol untuk Frankfurt itu. Bahkan Spurs telah menjalain negosiasi meski hasilnya nihil.
(aww)