Fletcher absen bela United hingga akhir musim
A
A
A
Sindonews.com - Gelandang Manchester United Darren Fletcher akan melewatkan semua pertandingan tim berjuluk The Red Devils itu hingga akhir musim ini. Absennya Fletcher dikarenakan ia harus istirahat setelah menjalani operasi operasi organ dalam. Sebelumnya pemain berusia 28 tahun itu memang kerap absen membela United pada musim ini saja ia hanya bermain di 10 laga setelah 10 bulan absen dan mencetak satu gol.
Kondisi pada ususnya sejak Maret 2011 silam, yang disebut dengan kelainan Ulcerative Colitis sempat membuat Fletcher ingin berhenti secara permanen. Tapi langkah operasi dilakukan untuk melakukan penyembuhan secara total. "Darren Fletcher tidak akan membela United hingga sisa musim ini setelah menjalani operasi untuk mengatasi Ulcerative Colitis," ungkap pernyataan pihak United seperti dilansir Soccerway, Jumat (18/1/2013).
"Kami sedih mengingat prosedur harus dilakukan untuk membuatnya sembuh. Darren sendiri telah mengikuti latihan bersama tim secara teratur pada musim ini setelah melakukan operasi," sambungnya.
"Meski kami frustasi tentang kondisi Fletcher yang absen membela klub serta tidak mampu memberikan kontribusi hingga akhir musim ini. Keputusan ini telah diambil dengan dukungan penuh dari kami demi kesehatan jangka panjangnya. Kami harap dia bisa kembali musim depan dengan kondisi sempurna. Kami akan berterima kasih jika ia diberikan privasi beberapa bulan untuk membantunya melakukan penyembuhan," tandasnya.
Kondisi pada ususnya sejak Maret 2011 silam, yang disebut dengan kelainan Ulcerative Colitis sempat membuat Fletcher ingin berhenti secara permanen. Tapi langkah operasi dilakukan untuk melakukan penyembuhan secara total. "Darren Fletcher tidak akan membela United hingga sisa musim ini setelah menjalani operasi untuk mengatasi Ulcerative Colitis," ungkap pernyataan pihak United seperti dilansir Soccerway, Jumat (18/1/2013).
"Kami sedih mengingat prosedur harus dilakukan untuk membuatnya sembuh. Darren sendiri telah mengikuti latihan bersama tim secara teratur pada musim ini setelah melakukan operasi," sambungnya.
"Meski kami frustasi tentang kondisi Fletcher yang absen membela klub serta tidak mampu memberikan kontribusi hingga akhir musim ini. Keputusan ini telah diambil dengan dukungan penuh dari kami demi kesehatan jangka panjangnya. Kami harap dia bisa kembali musim depan dengan kondisi sempurna. Kami akan berterima kasih jika ia diberikan privasi beberapa bulan untuk membantunya melakukan penyembuhan," tandasnya.
(akr)