Stephens sebut laga lawan Robson super ketat

Sabtu, 19 Januari 2013 - 21:29 WIB
Stephens sebut laga...
Stephens sebut laga lawan Robson super ketat
A A A
Sindonews.com - Petenis putri peringkat 25 dunia, Sloane Stephens, mengungkapkan bahwa pertandingannya melawan Laura Robson dari Inggris Raya di babak ketiga Australia Terbuka sebagai pertempuran super ketat. "Itu super ketat, saya pikir tidak ada poin yang tidak penting dalam pertandingan seperti itu," tegasnya.

"Itulah apa tentang (pertandingan) itu, keluar ke sana dan mendapatkannya setelahnya. Kami memainkan pertandingan yang baik. Itu ketat, tapi itu bagus."

Petenis yang Maret nanti genap berusia 20 tahun itu menyingkirkan Robson, yang berada di perngkat 53 dunia, untuk mendapatkan pertandingan di babak keempat dengan melawan Bojana Jovanovski dari Serbia.

"Jujur saya tidak memainkan tenis terbaik saya, tapi terkadang hal itu akan terjadi. Kadang-kadang itu akan menjadi buruk dan Anda harus bekerja dengan cara Anda untuk dapat melaluinya. Itu masih belum yang tercantik, tapi mental sudah elok."

Kemenangan ini merupakan untuk kali kedua Stephens mengalahkan Robson dalam waktu kurang dari dua minggu, ketika mereka berjumpa di babak pertama turnamen Hobart Internasional awal bulan ini.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0991 seconds (0.1#10.140)