Nih, kunci kemenangan Hendra/Ahsan
A
A
A
Sindonews.com - Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan mempersembahkan gelar pertama bagi Indonesia di tahun 2013. Hendra/Ahsan berhasil menjadi juara di nomor ganda putra Malaysia Open Super Series 2013.
Gelar itu diraih setelah Hendra/Ahsan mengalahkan pasangan Korea, Ko Sung Hyun/Lee Yong Dae, Minggu (20/1/2013). Pasangan non unggulan itu menang dua set langsung, 21-15, 21-13.
Apa kunci keberhasilan mereka? Smash keras dan permainan kompak menjadi salah satu faktornya. Permainan padu Hendra/Ahsan membuat pasangan Korea tak berdaya.
"Kunci kemenangan malam ini adalah kami bisa menerapkan pola permainan kami. Dengan lapangan yang banyak angin, pasangan Korea ini juga takut mengangkat bola,"kata Hendra yang dijumpai setelah pertandingannya.
"Hendra banyak memberi umpan yang enak, saya hanya tinggal melakukan smash saja untuk mematikan bola,"timpal Ahsan.
Gelar itu diraih setelah Hendra/Ahsan mengalahkan pasangan Korea, Ko Sung Hyun/Lee Yong Dae, Minggu (20/1/2013). Pasangan non unggulan itu menang dua set langsung, 21-15, 21-13.
Apa kunci keberhasilan mereka? Smash keras dan permainan kompak menjadi salah satu faktornya. Permainan padu Hendra/Ahsan membuat pasangan Korea tak berdaya.
"Kunci kemenangan malam ini adalah kami bisa menerapkan pola permainan kami. Dengan lapangan yang banyak angin, pasangan Korea ini juga takut mengangkat bola,"kata Hendra yang dijumpai setelah pertandingannya.
"Hendra banyak memberi umpan yang enak, saya hanya tinggal melakukan smash saja untuk mematikan bola,"timpal Ahsan.
(wir)