Madrid buat Soldado KO
A
A
A
Sindonews.com - Striker Valencia Roberto Soldado terancam akan kehilangan tiga pertandingan setelah mendapatkan cedera otot paha saat menghadapi Real Madrid pada laga lanjutan La Liga. Pada pertandingan yang berakhir 5-0 untuk kekalahan Los Che harus dibayar mahal oleh skuad asuhan Ernesto Valverde setelah Soldado mendapatkan cedera dan akan absen pada leg kedua Valencia kontra Real Madrid di ajang Copa Del Rey pertengahan pekan ini
Seperti dilansir Football-Espana, Selasa (22/1/2013) setelah melakukan tes medis, Soldado dinyatakan menderita cedera otot pada kaki kirinya dan tidak akan bisa diturunkan hingga pertengahan pekan ini. "Dia tak akan bisa ambil bagian di laga berikutnya," ungkap pernyataan Valencia dalam situs resmi klub.
Kekalahan Valencia setelah ditekuk Real Madrid 5-0 di Mestalla telah menjadi kekalahan kedua mereka dari Los Blancos belum lama ini. Valencia sendiri akan membutuhkan kemenangan di leg kedua Copa Del Rey di Santiago Bernabeu Rabu nanti, mengingat di leg pertama kalah 2-0. Kembalinya Soldado sendiri belum pasti mengingat harus memantau kondisi pada saat pemulihannya.
Sebelumnya Soldado menyalahkan Real Madrid untuk kesalahan yang telah dibuat oleh offisial pertandingan pada laga leg pertama perempat final Copa del Rey, dini hari tadi. Pemain asal Spanyol itu mengatakan wasit telah melakukan hal yang salah ketika banyak menyatakan dirinya berada dalam posisi offside.
"Sangat sulit untuk datang ke Bernabeu dan melihat semua kesalahan-kesalahan yang dibuat oleh wasit dan hakim garis. Saat di Valencia kami memilih diam ketika Madrid banyak mengeluh tentang keputusan wasit dan hasilnya seperti itu," terang Soldado
Seperti dilansir Football-Espana, Selasa (22/1/2013) setelah melakukan tes medis, Soldado dinyatakan menderita cedera otot pada kaki kirinya dan tidak akan bisa diturunkan hingga pertengahan pekan ini. "Dia tak akan bisa ambil bagian di laga berikutnya," ungkap pernyataan Valencia dalam situs resmi klub.
Kekalahan Valencia setelah ditekuk Real Madrid 5-0 di Mestalla telah menjadi kekalahan kedua mereka dari Los Blancos belum lama ini. Valencia sendiri akan membutuhkan kemenangan di leg kedua Copa Del Rey di Santiago Bernabeu Rabu nanti, mengingat di leg pertama kalah 2-0. Kembalinya Soldado sendiri belum pasti mengingat harus memantau kondisi pada saat pemulihannya.
Sebelumnya Soldado menyalahkan Real Madrid untuk kesalahan yang telah dibuat oleh offisial pertandingan pada laga leg pertama perempat final Copa del Rey, dini hari tadi. Pemain asal Spanyol itu mengatakan wasit telah melakukan hal yang salah ketika banyak menyatakan dirinya berada dalam posisi offside.
"Sangat sulit untuk datang ke Bernabeu dan melihat semua kesalahan-kesalahan yang dibuat oleh wasit dan hakim garis. Saat di Valencia kami memilih diam ketika Madrid banyak mengeluh tentang keputusan wasit dan hasilnya seperti itu," terang Soldado
(akr)