Bulu tangkis rawan dicoret di Olimpiade 2020

Selasa, 12 Februari 2013 - 15:53 WIB
Bulu tangkis rawan dicoret di Olimpiade 2020
Bulu tangkis rawan dicoret di Olimpiade 2020
A A A
Sindonews.com - Petinggi Komite Olimpiade Internasional (IOC) akan melakukan pertemuan pekan ini. Agenda pertemuan itu salah satunya adalah memutuskan cabang olahraga (cabor) yang akan dicoret dari program olimpiade.

Rencananya akan ada satu cabang olahraga yang dicoret di Olimpiade 2020. Komite Eksekutif akan terlebih dulu melihat laporan dari komisi program IOC yang telah melakukan penilaian terhadap cabor yang di pertandingkan di Olimpiade London 2012 lalu.

Salah satu cabang yang paling rentan untuk dicoret adalah pentathlon modern yang diciptakan oleh bapak Olimpiade Baron Pierre de Coubertin. Cabor ini menggabungkan lima keahlian. Yakni anggar, menunggangi kuda, berenang, berlari, dan menembak.

Cabor lain yang disebutkan berpotensi bakal dicoret adalah bela diri taekwondo. Bela diri asal Korea ini dipertandingkan di Olimpiade sejak tahun 2000. Beberapa cabang lain yang juga dikabarkan akan dipertimbangkan untuk dicoret adalah gulat, bulu tangkis, dan tenis meja.

Cabang olahraga terakhir yang dicoret dari keikutsertaan di Olimpiade adalah baseball dan softball. Keduanya dicoret pada tahun 2005 dan tidak dipertandingkan sejak Olimpiade 2008 di Beijing, China.

Setelah pertemuan itu kemudian akan dilanjutkan dengan pertemuan komite eksekutif IOC pada bulan Mei mendatang di St Petersburg, Rusia, untuk memutuskan cabang olahraga yang dipertandingkan di Olimpiade 2020. Keputusan final akan ditentukan dalam pertemuan IOC general assembly di Buenos Aires, Argentina pada September mendatang.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5699 seconds (0.1#10.140)