Fans tewas terkena petasan di Copa Libertadores

Kamis, 21 Februari 2013 - 21:44 WIB
Fans tewas terkena petasan...
Fans tewas terkena petasan di Copa Libertadores
A A A
Sindonews.com – Sepak bola kembali memakan korban. Seorang fans berumur 14 tahun bernama Kevin Beltran Espada tewas setelah terkena petasan yang diduga dilempar oleh suporter Corinthians dalam pertandingan Copa Libertadores di Bolivia.

Peristiwa itu terjadi saat pertandingan antara San Jose dan Corinthians di Jesus Bermudez Stadium pada Rabu Malam waktu setempat. Remaja itu tewas seketika karena mengalami luka serius di bagiam kepala.

’’Proyektil itu mengenai mata, masuk ke otak dan menembus ke tengkorak yang menyebabkan anak itu langsung tewas seketika,” kata seorang dokter di rumah sakit Obrero Hospital, Obrero Hospital seperti dilansir The Guardian, Kamis (21/2).

Usai kejadian petugas kepolisian setempat langsung melakukan penangkapan terhadap sembilan fan Corinthians dan menahan paspor mereka untuk diinvestigasi lebih lanjut.

’’Sayangnya, suporter Corinthians melemparkan petasan ke arah fan San Jose dan mengenai mata korban yang menyebabkan ia langsung tewas di tempat. Setelah itu, fan diidentifikasi dan ditangkap,” kata pihak kepolisian, Hector Rios.

Mengetahui jatuhnya korban jiwa dalam pertandingan itu, pelatih Corinthians, Tite menangis dalam sesi konferensi pers. Dia berujar untuk menukarkan trofi Piala Dunia Antarklub yang diraihnya Desember lalu untuk membawa anak itu kembali.
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1167 seconds (0.1#10.140)