Ian Wright: Pecat Wenger, angkat Laudrup

Jum'at, 22 Februari 2013 - 19:02 WIB
Ian Wright: Pecat Wenger,...
Ian Wright: Pecat Wenger, angkat Laudrup
A A A
Sindonews.com – Legenda Arsenal Ian Wright mengaku mulai khawatir dengan kondisi yang dialami klub berjuluk The Gunners itu. Perasaan itu tal lepas dari performa buruk Arsenal di ajang Liga Premier Inggris maupun Liga Champions.

Menurutnya, salah satu jalan terbaik bagi Arsenal adalah mencari pelatih baru. Itu artinya Wright ingin Arsenal segera memecat Arsene Wenger dari kursi kepelatihan The Gunners. Ia pun telah menunjuk satu pelatih yang pantas menggantikan Wenger, yakni pelatih Swansea City Michael Laudrup.

Ia menilai Laudrup memiliki kualitas untuk menyelamatkan Arsenal. Hal itu ia buktikan dengan membawa Swansea City menyelinap ke posisi delapan klasemen sementara Liga Premier Inggris. Pelatih berusia 48 tahun itu juga mampu membawa The Swans tampil di final Piala Capital One Cup.

“Segala sesuatu yang terjadi tergantung kepada pelatih. Dia yang harus disalahkan. Saya pikir Laudrup bisa menyelamatkan. Dia bisa masuk ke klub,” ungkap Wright seperti dikutip dailymail, Jumat (22/2/2013)

Wright mengungkapkan Arsenal bisa bernasib seperti Liverpool. Dimana klub berjuluk The Reds itu tak mampu lolos ke Liga Champions setelah gagal finis diurutan empat besar atau big four pada musim lalu.

Sementara itu Arsenal kini masih berada di luar big four dengan menempati posisi kelima. Tim Gudang Peluru tertinggal empat poin dari Tottenham Hotspur yang berada di posisi keempat.

“Arsenal berada dalam bahaya tergelincir ke dalam situasi yang sama dengan Liverpool, berjuang untuk menyatukan skuad bersama-sama dan mencoba masuk kembali ke Liga Champions,” ucapnya.
(aww)
Berita Terkait
Wenger Berharap Mikel...
Wenger Berharap Mikel Arteta Bisa Kembalikan Budaya Arsenal
Mengenang Jose Antonio...
Mengenang Jose Antonio Reyes, Penggawa Invincibles Arsenal 1 Dasawarsa Lalu
Orlando City vs Arsenal:...
Orlando City vs Arsenal: The Gunners Petik 4 Kemenangan Beruntun Usai Tekuk The Lions
Mikel Arteta Harap Aubameyang...
Mikel Arteta Harap Aubameyang Perpanjang Kontrak di Arsenal
Tekuk Tottenham Hotspur,...
Tekuk Tottenham Hotspur, Arsenal Makin Berjaya di Puncak Klasemen
Arsenal Curi Poin Penuh...
Arsenal Curi Poin Penuh dari Markas Chelsea
Berita Terkini
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
2 jam yang lalu
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
3 jam yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
5 jam yang lalu
Siap Ngebut di Spanyol!...
Siap Ngebut di Spanyol! Jangan Lewatkan MotoGP Jerez 2025 Akhir Pekan Ini di VISION+
5 jam yang lalu
Daniel Dubois Ancam...
Daniel Dubois Ancam Pensiunkan Oleksandr Usyk: Aku Hancurkan Dia!
6 jam yang lalu
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
7 jam yang lalu
Infografis
Mahfud MD Janji Berantas...
Mahfud MD Janji Berantas Koruptor, Akan Pecat Tanpa Pandang Bulu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved