Diincar Madrid, Laudrup setia bersama Swansea

Selasa, 26 Februari 2013 - 09:17 WIB
Diincar Madrid, Laudrup...
Diincar Madrid, Laudrup setia bersama Swansea
A A A
Sindonews.com- Pelatih Swansea City asal Denmark, Michael Laudrup mengaku tersanjung dengan kabar ketertarikan klub raksasa Spanyol, Real Madrid kepada dirinya. Namun, Laudrup lebih memilih setia bersama The Swans -julukan Swansea, setidaknya sampai satu tahun kedepan.

"Saya hanya bisa mengatakan apa yang telah saya katakan. Keinginan saya adalah untuk bertahan di sini. Saya masih punya satu tahun kontrak. Itu saja," ujarnya.

Dilansir Sky Sports, Selasa (26/2/2013), sebuah koran asal Spanyol, AS, mengeluarkan voting yang menyatakan sebanyak 78 persen atau sebanyak 48 ribu suporter Real Madrid memilih mantan pemainnya itu ketimbang Rafael Benitez dan Carlo Ancelotti untuk menggantikan Jose Mourinho yang dipastikan hengkang musim depan.

"Saya bangga karena ada 40 ribu orang dan 78 persen responden memilih saya ketimbang nama besar seperti Rafael Benitez dan Carlo Ancelotti yang telah lebih dulu memenangi gelar juara liga di Italia dan Spanyol serta Liga Champions. Saya sangat bangga," ujarnya.

Keberhasilan Laudrup membawa Swansea menjuarai Piala Liga yang sekaligus membawa tim asal Wales tersebut masuk Liga Eropa musim depan memang membuat sejumlah klub Eropa termasuk Real Madrid dikabarkan tertarik merekrut mantan bintang Barcelona era 80'an tersebut.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0584 seconds (0.1#10.140)