Tim renang Australia harus dihukum seumur hidup

Kamis, 28 Februari 2013 - 16:27 WIB
Tim renang Australia...
Tim renang Australia harus dihukum seumur hidup
A A A
Sindonews.com - Legenda renang Australia, Dawn Fraser menuntut pihak berwenang untuk menjatuhkan sanksi larangan bertanding seumur hidup untuk tim renang estafet Australia karena telah mengaku meminum pil tidur yang dilarang.

Seperti dilaporkan Supersport, tim renang estafet Australia yang tampil di nomor 4X100 meter pada kejuaraan Olimpiade London mengakui telah meminum obat yang sebenarnya dilarang oleh pejabat Australia.

Lima dari enam anggota yang tak disebutkan secara rinci namanya tersebut, menjelaskan bahwa mereka melakukannya di kamp pelatihan mereka di Manchester jelang Olimpiade berlangsung.

Fraser yang mendengar hal itu langsung berang. Peraih delapan medali emas Olimpiade itu menilai, atlet yang menggunakan obat terlarang harus dihukum berat.

"Orang yang menggunakan obat dalam olahraga harus dilarang (tampil) selamanya, tak pernah diperbolehkan untuk datang lagi...khususnya dalam contoh yang satu ini,"tegas Fraser.

"Mereka harus dihukum berat karena menetapkan contoh buruk bagi generasi muda negara kami. Mereka tak akan menginspirasi saya jika saya adalah seorang anak muda yang masih baru di dunia olahraga renang,"ia mengakhiri.
(wir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7741 seconds (0.1#10.140)