Pengusaha Arab siap beli Arsenal

Minggu, 03 Maret 2013 - 11:48 WIB
Pengusaha Arab siap...
Pengusaha Arab siap beli Arsenal
A A A
Sindonews.com - Raksasa Liga Inggris, Arsenal baru saja mengumumkan rencana bahwa perusahaan asal Qatar dan Uni Emirate Arab siap untuk mengakusisi klub yang bermarkas di Emirate Stadium ini.
Seperti dilaporkan The Sun, Minggu (3/3). Tawaran yang diajukan untuk membeli Arsenal senilai 1,5 miliar poundsterling (setara Rp21,8 triliun).
Angka ini jauh lebih besar dibandingkan saat Malcolm Glazer membeli Manchester United sebesar 800 juta poundterling (setara Rp11,6 triliun).
Pengakusisian ini dilakukan demi menumbangkan salah satu pemegang saham yakni Stan Kroenke yang dinilai gagal menjadikan The Gunners sebagai klub yang mampu bersaing di Liga Inggris maupun Eropa.
"Ini merupakan investor yang serius untuk menanamkan uangnya. Kroenke harus sadar dan saatnya untuk keluar," kata seorang sumber kepada SunSport.
Dan jika deal itu terlaksana, maka hutang klub penghuni Emirates Stadium ini yang sebesar 250 juta poundsterling (setara Rp3,6 triliun) juga akan dilunasi
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0741 seconds (0.1#10.140)