Tomang Sakti juara musim reguler WNBL 2013

Senin, 29 April 2013 - 00:03 WIB
Tomang Sakti juara musim...
Tomang Sakti juara musim reguler WNBL 2013
A A A
Sindonews.com - Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta sukses memastikan gelar musim reguler Speedy WNBL Indonesia 2012-2013. Itu menyusul kemenangan tipis 45-44 atas Surabaya Emdee Fever, dalam laga pamungkas Seri V di DBL Arena Surabaya, Minggu (28/4).
Menyusul kemenangan itu, Tomang Sakti finis di puncak klasemen akhir dengan koleksi 27 poin dari 15 laga. Fever di urutan kedua dengan nilai yang sama. Namun, Tomang Sakti berhak di puncak karena unggul head to head 2-1 atas Fever.
Dengan komposisi akhir seperti itu, Tomang Sakti akan berhadapan dengan penghuni peringkat empat, Medco Merah Putih Predators Jakarta, pada Championship Series yang akan dilangsungkan di GOR UNY Jogjakarta, 18-26 Mei mendatang. Sementara Fever yang finis di urutan kedua, akan ditantang Sahabat Semarang (peringkat ketiga). Pemenang melaju ke Grand Final.
"Ini semua berkat hasil kerja keras anak-anak. Setelah sempat berjuang keras pada awal musim reguler, kami akhirnya menemukan progress menjelang akhir musim reguler. Kami harus menjaga konsistensi hingga Championship Series nanti,” kata head coach Tomang Sakti, Raoul Miguel Hadinoto.
Turn over Marlina Herawan di sisa 10 detik terakhir laga menjadi bencana bagi Surabaya Emdee Fever. Peluang untuk mencuri kemenangan pupus. Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta berhasil mempertahankan keunggulan tipis 45-44. Dengan hasil ini, Tomang Sakti unggul 2-1 dari tiga kali laga menghadapi Fever, dan berhak menempati posisi teratas klasemen akhir walau memiliki jumlah poin yang sama.
Performa Fever maupun Tomang Sakti tidak begitu baik di dua kuarter awal. Rata-rata field goals Fever hanya 19 persen dan Tomang Sakti 28 persen. Usaha keras Fanny Kalumata di bawah ring menjadi salah satu faktor penting keunggulan 21-14 Tomang Sakti di akhir kuarter kedua.
Walau kurang mantap saat bertahan, Gabriel Sophia berkontribusi baik saat menyerang. Gabriel mampu mencetak tujuh angka di kuarter ketiga. Performa ini dilengkapi oleh Sumiati yang berhasil memasukkan lima angka. Fever mulai mengambil alih kendali pertandingan dan unggul 14-10 di kuarter tiga.
Kondisi ini berlanjut ke kuarter terakhir. Fever unggul 16-14. Pukulan Tomang Sakti di kuarter kedua menjadi penyelamat kemenangan. Fanny Kalumata yang berhasil mencuri bola Marlina di kesempatan terakhir serangan Fever, mencetak 18 poin, terbanyak di Tomang Sakti. Fanny meraih dobel-dobel dengan tambahan 10 rebound. Jacklien Ibo hanya mencetak 10 poin
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0693 seconds (0.1#10.140)