ONE FC hadirkan perang 'saudara' di Jakarta
A
A
A
Sindonews.com - Ajang Mix Martial Arts (MMA) di bawah naungan One Fighting Championship (One FC) kembali digelaqr di Indonesia. Rencananya, pertarungan ini akan dihelat di Istora Senayan, 13 September 2013.
Di tahun keduanya, ONE FC akan menampilkan gelaran yang lebih dahsyat dibandingkan tahun lalu. Akan ada 20 petarung terbaik se-Asia, termasuk dari Indonesia sendiri. Satu gelar pun akan diperebutkan untuk pertama kali dari kelas terbang antara dua petarung Jepang, Shinichi Kojima vs Yasuhiro Urushitani.
ONE FC tahun ini juga akan menyajikan dua laga dahsyat yang mempertemukan dua petarung asal Indonesia dan Malaysia. Hal ini dimaksudkan untuk mengundang sensasi tersendiri dan juga terkait rivalitas antar kedua negara.
Dua dari petarung Indonesia itu adalah Vincent Majid dan Stefer Rahardian. Vincent yang akan bertarung di kelas Light-Heavyweight, bakal meladeni Eugenio Tan. Sementara Stefer, akan dihadapkan dengan Raymond Tan.
“ONE FC akan kembali ke Jakarta pada tanggal 13 September dengan suatu laga dashyat yang pasti akan memacu adrenalin para penggemar laga yang setia di Indonesia. Acara ini merupakan salah satu acara olahraga paling besar dalam sejarah Indonesia dan akan menampilkan dua petarung Kelas Terbang terbaik di Asia yang akan berhadapan untuk memperebutkan gelar Juara Dunia Kelas Tebang ONE FC yang pertama. Hampir 15,000 penggemar akan memadati Stadion Istora Senayan untuk menyaksikan ajang olahraga terbesar di dunia.” kata CEO ONE Fighting Championship, Victor Cui di Jakarta.
Selain itu, pria Kanada berdarah Singapura dan Filipina ini ingin melihat lagi “kegilaan” fans Indonesia yang dikatakan, tak dapat disaingi dengan atmosfer di negara lain.
“Fans Indonesia punya gairah yang tak pernah saya lihat di negara Asia lainnya. Tak pernah saya melihat fans “segila” dan se-antusias seperti di Indonesia,” ujar Cui
"Mereka akan meledakkan antusiasme terbesar. Saya yakin fans akan menggila. Seperti pengalaman saya saat menonton sepakbola Indonesia melawan Malaysia, saya sudah seperti berada di zona perang,” sambungnya.
Tiket sendiri sudah mulai dijual Selasa (11/6) melalui Kiostix (www.kiostix.com). Kategori tiket tersedia mulai dari pengalaman Red Carpet dan menonton di sisi kerangkeng untuk para tamu VIP dengan harga Rp 2,500,000. Juga tersedia tiket seharga Rp 1,500,000, Rp 750,000, Rp 500,000, Rp 250,000 dan Rp 150,000
Di tahun keduanya, ONE FC akan menampilkan gelaran yang lebih dahsyat dibandingkan tahun lalu. Akan ada 20 petarung terbaik se-Asia, termasuk dari Indonesia sendiri. Satu gelar pun akan diperebutkan untuk pertama kali dari kelas terbang antara dua petarung Jepang, Shinichi Kojima vs Yasuhiro Urushitani.
ONE FC tahun ini juga akan menyajikan dua laga dahsyat yang mempertemukan dua petarung asal Indonesia dan Malaysia. Hal ini dimaksudkan untuk mengundang sensasi tersendiri dan juga terkait rivalitas antar kedua negara.
Dua dari petarung Indonesia itu adalah Vincent Majid dan Stefer Rahardian. Vincent yang akan bertarung di kelas Light-Heavyweight, bakal meladeni Eugenio Tan. Sementara Stefer, akan dihadapkan dengan Raymond Tan.
“ONE FC akan kembali ke Jakarta pada tanggal 13 September dengan suatu laga dashyat yang pasti akan memacu adrenalin para penggemar laga yang setia di Indonesia. Acara ini merupakan salah satu acara olahraga paling besar dalam sejarah Indonesia dan akan menampilkan dua petarung Kelas Terbang terbaik di Asia yang akan berhadapan untuk memperebutkan gelar Juara Dunia Kelas Tebang ONE FC yang pertama. Hampir 15,000 penggemar akan memadati Stadion Istora Senayan untuk menyaksikan ajang olahraga terbesar di dunia.” kata CEO ONE Fighting Championship, Victor Cui di Jakarta.
Selain itu, pria Kanada berdarah Singapura dan Filipina ini ingin melihat lagi “kegilaan” fans Indonesia yang dikatakan, tak dapat disaingi dengan atmosfer di negara lain.
“Fans Indonesia punya gairah yang tak pernah saya lihat di negara Asia lainnya. Tak pernah saya melihat fans “segila” dan se-antusias seperti di Indonesia,” ujar Cui
"Mereka akan meledakkan antusiasme terbesar. Saya yakin fans akan menggila. Seperti pengalaman saya saat menonton sepakbola Indonesia melawan Malaysia, saya sudah seperti berada di zona perang,” sambungnya.
Tiket sendiri sudah mulai dijual Selasa (11/6) melalui Kiostix (www.kiostix.com). Kategori tiket tersedia mulai dari pengalaman Red Carpet dan menonton di sisi kerangkeng untuk para tamu VIP dengan harga Rp 2,500,000. Juga tersedia tiket seharga Rp 1,500,000, Rp 750,000, Rp 500,000, Rp 250,000 dan Rp 150,000
(dka)