PSSI tolak permohonan PK Persib
A
A
A
Sindonews.com - Komisi Disiplin (Komdis) PSSI melalui Ketuanya, Hinca Panjaitan mengungkapkan menolak Pengajuan Kembali (PK) yang diajukan Persib Bandung atas kartu merah yang diterima pemainnya, Firman Utina kala melawan Arema Indonesia di Indonesia Super League (ISL) beberapa waktu lalu.
Hinca beralasan, keputusan wasit yang memimpin laga tersebut dinilai sudah tepat. Lagipula, lanjut Hinca, keputusan wasit bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu-gugat oleh Komdis.
"Persib beberapa waktu lalu meminta kita untuk melakukan PK terhadap kartu merah Firman Utina. Tetapi, Komdis menolak melakukan itu karena keputusan wasit tidak bisa di challenge oleh siapapun termasuk Komdis," kata Hinca dikantor PSSI usai sidang Komdis.
Selain soal Persib, Hinca menuturkan Komdis juga menyidangkan beberapa perkara terkait kedisiplinan pemain utamanya kartu kuning di kompetisi sepakbola nasional. Komdis pun akan melampirkan laporan soal tersebut pada akhir kompetisi.
"Pada akhir kompetisi akan dilampirkan catatan mengenai kartu kuning yang menurut Komdis sangat banyak didapat oleh pemain," tutup Hinca.
Hinca beralasan, keputusan wasit yang memimpin laga tersebut dinilai sudah tepat. Lagipula, lanjut Hinca, keputusan wasit bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu-gugat oleh Komdis.
"Persib beberapa waktu lalu meminta kita untuk melakukan PK terhadap kartu merah Firman Utina. Tetapi, Komdis menolak melakukan itu karena keputusan wasit tidak bisa di challenge oleh siapapun termasuk Komdis," kata Hinca dikantor PSSI usai sidang Komdis.
Selain soal Persib, Hinca menuturkan Komdis juga menyidangkan beberapa perkara terkait kedisiplinan pemain utamanya kartu kuning di kompetisi sepakbola nasional. Komdis pun akan melampirkan laporan soal tersebut pada akhir kompetisi.
"Pada akhir kompetisi akan dilampirkan catatan mengenai kartu kuning yang menurut Komdis sangat banyak didapat oleh pemain," tutup Hinca.
(wbs)