Taufik: Bulutangkis adalah hidup saya

Kamis, 13 Juni 2013 - 12:05 WIB
Taufik: Bulutangkis...
Taufik: Bulutangkis adalah hidup saya
A A A
Sindonews.com - Usai sudah karir pebulu tangkis terbaik Indonesia, Taufik Hidayat. Tunggal putra andalan Indonesia itu gagal menutup karier dengan manis pada Djarum Indonesia Open Super Series 2013.

Taufik memang telah berujar bahwa pertandingannya di DIOSSP2013 adalah penampilan terakhirnya di dunia bulutangkis sebagai pemain tunggal putra.

“Sebelumnya saya berterima kasih kepada semua pihak yang telah membentuk saya seperti ini. Orangtua, keluarga, pelatih, PBSI, kawan media, dan pecinta badminton di seluruh dunia. Mohon maaf saya tidak bisa memberikan hasil yang maksimal malam ini dan saya harus menutup karir saya sebagai atlet di tangan India,” ujar Taufik usai pertandingan.

Keputusan suami dari Ami Gumelar itu untuk mengakhiri karirnya di event ini membuat pikirannya bercampuk aduk. “Tangan, kaki, dan isi kepala saya campur aduk tadi di lapangan. Tapi saya harap jangan melihat saya atas kekalahan saya malam ini. Lihatlah kemenangan, kekalahan, semua prestasi yang telah saya lampaui untuk ditiru generasi atlet bulutangkis selanjutnya,” jelas Taufik sambil ditemani Anton Subowo, Sekjen PBSI dan Mulyo Handoyo- Pelatih yang telah menemaninya selama 17 tahun karir beratlitnya.

Tak banyak bercerita tentang kekalahannya di malam terakhir ia menjadi atlet, Taufik mengatakan akan fokus mengurus Taufik Hidayat Arena (THA) setelah masa liburan bersama keluarganya selesai. Ia pun tidak berpikir untuk menjadi pelatih di THA. “Saya hanya bisa membimbing bukan melatih. Namun jika saya diminta untuk menjadi pengurus bulu tangkis atau apapun yang berbau bulutangkis, saya siap!. Bulutangkis adalah hidup saya,” tutup pria asal Bandung itu.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0949 seconds (0.1#10.140)