Usai Indonesia Open, Chong Wae bidik Olimpiade

Minggu, 16 Juni 2013 - 17:03 WIB
Usai Indonesia Open, Chong Wae bidik Olimpiade
Usai Indonesia Open, Chong Wae bidik Olimpiade
A A A
Sindonews.com - Pebulutangkis Lee Chong Wei mengaku tengah membidik perhelatan Olimpiade 2016 di Brasil, usai berhasil meraih gelar juara Indonesia Open 2013 untuk kelima kalinya. Wakil Malaysia itu berhasil mengatasi pebulutangkis asal Jerman, Marc Zwiebler dua set langsung 21-15 dan 21-14. Atas keberhasilan ini ia berhak mendapatkan uang hadiah sebesar USD 52.500.

Keinginan Chong Wei meraih gelar Olimpiade, pasalnya ia merasa penasaran dengan belum pernah meraih medali emas di ajang Olahraga terbesar empat tahun tersebut. "Saya sudah 31 tahun dan telah melihat banyak pemain bulu tangkis muda telah berkembang. Saya harus mempertahankan performa di level atas. Target saya yakni di Asian Games, Commonwealth dan juga Olimpiade," ucap Chong Wae, usai laga di Istora Senayan, Jakarta, hari Minggu (26/6/2013).

Sementara itu Chong Wei juga mengomentari terkait performa lawannya, Marc Zwiebler yang menurutnya telah bermain sangat baik. "Permainan Zwiebler secara keseluruhan cukup konsisten. Tahun kemrin saya tidak bisa ikut, kini setelah kembali mengikuti tahun ini saya kembali juara. Saya berharap hadir kembali tahun depan, karena kompetisi akan lebih ketat," jelasnya.

Sementara Zwiebler mengaku telah mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya saat melawan peraih medali perak Olimpiade London 2012 lalu itu. “Pertandingan melawan Chong Wei sangat berat. Saya sudah mengerahkan 110 persen kemampuan saya untuk menghadapi Chong Wei,” kata Zwiebler.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7249 seconds (0.1#10.140)