Korsel tunjuk mantan kapten jadi pelatih timnas

Senin, 24 Juni 2013 - 15:41 WIB
Korsel tunjuk mantan...
Korsel tunjuk mantan kapten jadi pelatih timnas
A A A
Sindonews.com – Korea Selatan menunjuk mantan kapten timnas Hong Myung-bo sebagai pelatih baru mereka menggantikan Choi Kang-hee yang mengundurkan diri pasca meloloskan tim ke putaran final Piala Dunia 2014.

Hyong Myung yang dikontrak selama dua tahun akan mendapat tugas berat dalam mempersiapkan timnya bermain di Brasil tahun depan dan juga Piala Asia 2015 di Australia.

Dia akan meneruskan pekerjaan yang ditinggalkan Choi Kang-hee yang menepati janjinya untuk mundur setelah meloloskan tim ke Brasil meski pada laga terakhir kualifikasi dikalahkan Iran 0-1.

“Asosiasi Sepak bola Korea (KFA) menunjukn mantan pelatih timnas untuk Olimpiade Hong Myung-bo sebagai penerus pelatih timnas menggantikan choi Kang-hee yang kontraknya telah berakhir,”ujar KFA dalam pernyataan resminya.

Choi sudah menangani timnas sejak bulan Desember 2011. Meski diminta untuk bertahan sampai Piala Dunia 2014, dia tetap memutuskan mundur. Sementara itu Hong Myung-bo sepanjang karir bermainnya pernah memperkuat klub J-League Shonan Bellmare dan Kashiwa Reyson.

Hong juga pernah bermain bersama klub Liga Amerika Serikat (MLS) LA Galaxy antara tahun 2003 sampai 2005.
(irc)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6069 seconds (0.1#10.140)