China pecat pelatih Camacho

Senin, 24 Juni 2013 - 19:20 WIB
China pecat pelatih...
China pecat pelatih Camacho
A A A
Sindonews.com - Asosiasi Sepak Bola China (CFA) memecat pelatih tim nasional asal Spanyol Jose Antonio Camacho. Kegagalan Camacho meloloskan Negeri Tirai Bambu itu ke putaran final Piala Dunia 2014 dinilai menjadi pemicunya.

Camacho sendiri mendapat kontrak selama tiga tahun ketika diangkat menjadi pelatih pada musim panas 2011.

“Setelah berkonsultasi dengan beberapa pihak, kami ingin mengkonfirmasikan keputusan untuk mengakhiri kerjasama dengan pelatih asal Spanyol itu. Setelah ini kami mulai melakukan pencarian penggantinya,” ujar CFA dalam pernyataan resminya dilansir inside futbol, Senin (24/6/2013).

Camacho pernah menangani timnas Spanyol tahun 1998 sampai 2002 dan mengantarkan La Furia Roja ke perempat final Piala Dunia 2002 di Korea-Jepang. Dia juga pernah menangani Real Madrid tahun 2004 dan memenangkan gelar Piala Portugal bersama Benfica musim 2003/04.

Selama menangani timnas China, dia sudah mengemas 20 pertandingan dimana delapan diantaranya berakhir dengan kekalahan. Salah satu kekalahan telaknya yakni ketika China dikalahkan Brasil 0-8 tahun lalu.
(irc)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5810 seconds (0.1#10.140)