Fenerbahce lawan keputusan UEFA

Jum'at, 28 Juni 2013 - 02:15 WIB
Fenerbahce lawan keputusan...
Fenerbahce lawan keputusan UEFA
A A A
Sindonews.com – Direktur Fenerbahce Aziz Yildirim meyakini komisi banding UEFA akan membatalkan keputusan pelarangan mereka bermain di kompetisi Liga Champions. Yildirim bahkan mengatakan klub akan memberikan banyak bukti dalam persidangan banding untuk melakukan pembelaan diri.

UEFA telah memutuskan untuk melarang Fenerbahce bermain di tiga kompetisi Eropa dan dimulai dari Liga Champions musim depan. Hal ini terkait tuduhan pengaturan pertandingan yang membuat Fenerbahce berhasil menjadi juara Liga Turki pada tahun 2011. UEFA mengatakan hukuman untuk tahun ketiga akan ditangguhkan untuk masa percobaan selama lima tahun.

Yildirim sendiri sudah dinyatakan bersalah dan dihukum tahun lalu. Dia sudah mengajukan banding ke pengadilan Turki yang lebih tinggi. Dia menilai hukuman larangan bermain di kompetisi Eropa buat Fenerbahce belumlah final.

“Kami akan melakukan usaha terbaik dalam pembelaan di sidang banding. Kami sama sekali tidak melakukan pengaturan pertandingan. Kami lebih bersih dari klub yang mengklaim sebagai klub bersih,” ujar Yildirim dilansir ndtv, Kamis (27/6/2013).

Pada musim lalu Fenerbahce tampil menjadi runner up Liga Turki dan ditetapkan untuk masuk ke Liga Champions pada tahap kualifikasi putaran ketiga. Mereka harus mengalahkan dua lawan untuk bisa bermain di babak grup. Klub ini juga dibuang dari Liga Champions 2011-12 atas tuduhan yang sama.
(irc)
Berita Terkait
Liga Turki Dijadwalkan...
Liga Turki Dijadwalkan Kembali Bergulir 12 Juni 2020
Tiga Klub Raksasa Turki...
Tiga Klub Raksasa Turki Kutuk Insiden Pembunuhan George Floyd
Juni 2020, Liga Turki...
Juni 2020, Liga Turki Dijadwalkan Kembali Bergulir
Liga Arab Tuding Turki...
Liga Arab Tuding Turki Tiru Cara Iran Intervensi Urusan Dunia Arab
Sambut Kembalinya Liga...
Sambut Kembalinya Liga Turki, Besiktas Pasang Bilik Disinfeksi
Presiden Ghana Lega...
Presiden Ghana Lega Christian Atsu Ditemukan Selamat usai Gempa Turki
Berita Terkini
Dalton Smith Perpanjang...
Dalton Smith Perpanjang Rekor Menang 18-0, Calon Penakluk Juara WBC Alberto Puello
1 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Final Piala Asia U-17 2025, Uzbekistan vs Arab Saudi
1 jam yang lalu
Kisah Kotor Kekalahan...
Kisah Kotor Kekalahan Tagir Ulanbekov: Sarung Tangan Dicengkeram, Mata Ditusuk, dan Teriak Khabib Nurmagomedov!
2 jam yang lalu
Perbandingan Prestasi...
Perbandingan Prestasi Timnas Indonesia vs Thailand vs Vietnam di Piala Asia Semua Level Umur
3 jam yang lalu
Asa Diaspora di Piala...
Asa Diaspora di Piala Dunia U-17 2025: Siapa Saja yang Berpeluang Bela Garuda Muda?
4 jam yang lalu
Final Piala Asia U-17...
Final Piala Asia U-17 2025: Uzbekistan vs Arab Saudi, Saksikan Pertandingannya Malam Ini Pukul 22.00 WIB Live di iNews
5 jam yang lalu
Infografis
Tegaskan Status Negara...
Tegaskan Status Negara Berdaulat, Taiwan Lawan China di PBB
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved