Mourinho siap asah ketajaman Torres
A
A
A
Sindonews.com - Pelatih Chelsea Jose Mourinho berjanji dirinya akan membantu striker Fernando Torres untuk menemukan kembali permainan terbaiknya. Sejak didatangkan dari Liverpool, Torres masih belum menunjukkan tajinya.
Striker timnas Spanyol tersebut baru mencetak 15 gol dari 82 penampilannya di Liga Primer Inggris sejak bergabung pada Januari 2011 bersama The Blues. Torehan tersebut sangat jauh berbeda ketika dia memborong 65 gol dari 102 penampilan liga bersama klub sebelumnya, Liverpool.
Mourinho menilai itu terjadi karena Torres tidak cocok dengan skema yang diterapkan pelatih Chelsea sebelumnya. “Saya tahu persis kualitas terbaiknya [Torres] dan cara bermaintim ini akan mengeluarkan kemampuan terbaiknya," ujar Mourinho dilansir skysports, Minggu (21/7/2013).
Menurut Mou, Torres merupakan tipe striker yang lebih nyaman ketika mendapat ruang lebih. Torres dikatakannya akan kesulitan jika lawan bermain rapat karena dia tidak bisa bermain di ruang yang kecil.
“Dia merupakan pemain yang lebih pintar mencari tempat, ketimbang memainkan bola dengan kakinya. Dia akan sanggup bermain baik, karena Chelsea akan bermain dengan filosofi saya. Saya akan coba membantunya, seperti saya membantu pemain lainnya," tambahnya.
Striker timnas Spanyol tersebut baru mencetak 15 gol dari 82 penampilannya di Liga Primer Inggris sejak bergabung pada Januari 2011 bersama The Blues. Torehan tersebut sangat jauh berbeda ketika dia memborong 65 gol dari 102 penampilan liga bersama klub sebelumnya, Liverpool.
Mourinho menilai itu terjadi karena Torres tidak cocok dengan skema yang diterapkan pelatih Chelsea sebelumnya. “Saya tahu persis kualitas terbaiknya [Torres] dan cara bermaintim ini akan mengeluarkan kemampuan terbaiknya," ujar Mourinho dilansir skysports, Minggu (21/7/2013).
Menurut Mou, Torres merupakan tipe striker yang lebih nyaman ketika mendapat ruang lebih. Torres dikatakannya akan kesulitan jika lawan bermain rapat karena dia tidak bisa bermain di ruang yang kecil.
“Dia merupakan pemain yang lebih pintar mencari tempat, ketimbang memainkan bola dengan kakinya. Dia akan sanggup bermain baik, karena Chelsea akan bermain dengan filosofi saya. Saya akan coba membantunya, seperti saya membantu pemain lainnya," tambahnya.
(irc)