Rexy desak pelatih tingkatkan fokus pemain
A
A
A
Sindonews.com - Ketua Bidang Pembinaan Prestasi PP PBSI, Rexy Mainaky mengaku sudah melakukan pembenahan terkait mempersiapkan para atletnya jelang Kejuaraan Dunia 2013, Agustus mendatang di China. Salah satu cara yang dilakukannya saat ini ialah meminta para pelatih masing-masing untuk membangun mental serta konsentrasi anak asuhnya sebelum turun di pertandingan.
Menurutnya, konsep seperti ini harus segera dibenahi. Pasalnya, selama para atlet bulu tangkis menjalani pertandingan, mereka terlihat kurang berkonsentrasi dan fokus. Ini merupakan salah satu langkah yang harus dibenahi sebelum keberangkatan ke China nanti. Jika hal itu sudah berhasil dilakukan, maka jalan untuk menuju juara semakin terbuka lebar.
"Kalau dari segi teknik, pemain tidak ada masalah. Mereka sudah memiliki semua basic yang dibutuhkan untuk menjadi seorang pemain. Persoalannya tinggal pada konsentrasi itu tadi. Kemudian juga fisik dan mental. Bila seorang pemain sudah memiliki fisik yang baik, mental yang kuat, serta dapat berkonsentrasi pada setiap pertandingan. Jalan untuk menjadi juara sudah terbuka," jelas Rexy seperti dilansir Satlak Prima, Selasa (23/7/2013).
Ketika ditanya siapa yang akan diandalkan di Kejuaraan Dunia 2013 nanti. Rexy mengaku tetap mempercayai ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan ganda putra Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan kala bertanding di sana.
"Harapan terbesar nanti pada ganda campuran dan ganda putra. Untuk pasangan Ahsan/Hendra, mereka sejauh ini sudah memberikan prestasi yang membanggakan. Terutama ketika ia menjuarai tiga turnamen secara beruntun termasuk Singapura Terbuka 2013," tutupnya.
Menurutnya, konsep seperti ini harus segera dibenahi. Pasalnya, selama para atlet bulu tangkis menjalani pertandingan, mereka terlihat kurang berkonsentrasi dan fokus. Ini merupakan salah satu langkah yang harus dibenahi sebelum keberangkatan ke China nanti. Jika hal itu sudah berhasil dilakukan, maka jalan untuk menuju juara semakin terbuka lebar.
"Kalau dari segi teknik, pemain tidak ada masalah. Mereka sudah memiliki semua basic yang dibutuhkan untuk menjadi seorang pemain. Persoalannya tinggal pada konsentrasi itu tadi. Kemudian juga fisik dan mental. Bila seorang pemain sudah memiliki fisik yang baik, mental yang kuat, serta dapat berkonsentrasi pada setiap pertandingan. Jalan untuk menjadi juara sudah terbuka," jelas Rexy seperti dilansir Satlak Prima, Selasa (23/7/2013).
Ketika ditanya siapa yang akan diandalkan di Kejuaraan Dunia 2013 nanti. Rexy mengaku tetap mempercayai ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan ganda putra Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan kala bertanding di sana.
"Harapan terbesar nanti pada ganda campuran dan ganda putra. Untuk pasangan Ahsan/Hendra, mereka sejauh ini sudah memberikan prestasi yang membanggakan. Terutama ketika ia menjuarai tiga turnamen secara beruntun termasuk Singapura Terbuka 2013," tutupnya.
(akr)