Kembali ke lintasan, Ennis petik hasil mengecewakan

Minggu, 28 Juli 2013 - 04:24 WIB
Kembali ke lintasan,...
Kembali ke lintasan, Ennis petik hasil mengecewakan
A A A
Sindonews.com - Atlet Inggris Raya, Jessica Ennis-Hill, hanya mampu berada di urutan keempat dalam lomba halang rintang 100 meter putri di Anniversary Games yang dilaksanakan di London, Sabtu (27/7) sore waktu setempat.

Itu merupakan penampilan pertama atlet berusia 27 tahun, yang menyabet emas di heptathlon Olimpiade London tahun lalu, sejak dia berurusan dengan cedera achilles. Dia melewati garis finis dalam waktu 13,08 detik, di belakang sang juara Sally Pearson, Tiffany Porter dan Kellie Wells.

"Ini sangat menegangkan. Itu adalah balapan kembali pertama saya dan saya tidak bisa mempersiapkan sebaik yang saya inginkan," ucapnya, dikutip BBC Sports. "Saya kecewa dengan waktu saya. Saya kurang cepat pada saat memiliki pelatihan yang dimulai minggu ini."

Ennis-Hill diharapkan bisa menjadi bagian dari skuad Tim Inggris Raya yang akan terjun di Kejuaraan Dunia yang dilaksanakan di Moskow, bulan depan.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0968 seconds (0.1#10.140)