Mursyid ikhlas jadi orang kedua

Selasa, 06 Agustus 2013 - 13:20 WIB
Mursyid ikhlas jadi orang kedua
Mursyid ikhlas jadi orang kedua
A A A
Sindonews.com - Nama Mursyid Effendi dielus-elus menjadi pengganti Ibnu Grahan di kursi kepelatihan Persebaya IPL. Dia digadang-gadang berduet dengan Fabio Olivera, mantan asisten pelatih Timnas. Namun akhirnya skenario berubah, Musryid hanya menjadi orang kedua karena Fabio dipercaya menjadi pelatih kepala.

Salah satu alasannya manajemen memosisikan Musryid sebagai asisten karena lisensi kepelatihan. Saat ini, legenda hidup Persebaya itu baru mengantongi lisensi kepelatihan A Nasional. Sedangkan Fabio sudah mendapatkan lisensi A dari AFC. Meski status di Timnas ketika dipegang Pelatih Nil Maizar hanya sebagai asisten pelatih.

Selain pertimbangan lisensi kepelatihan, Fabio Oliviera juga bukan dianggap orang baru di Surabaya. Sebab, pria asal Brasil itu juga pernah berkiprah di kompetisi internal PSSI Surabaya menanggani Suryanaga. Harapannya, Fabio bisa mengikuti jejak rekannya Jacksen F Tiago, Fabio yang juga pernah menjadi pelatih klub internal PSSI Surabaya sebelum melatih Persebaya 2008.

Meski hanya bestatus orang kedua, Murysid mengaku tidak ada masalah. Sebab, tujuannya sama yaitu ingin membawa Persebaya bisa lebih berpestasi. "Itu bukan bagian terpenting, yang penting tujuan kami sama, ingin yang terbaik bagi Persebaya. Sebagai asisten saya akan menjalankan tugas sebaik-baiknya, karena memang sudah ada fungsi masing-masing," ucapnya.

Statusnya sebagai asisten tidak kalah penting. Sebab, kehadiran Musryid diharapkan juga bisa membawa dampak baik dalam tim yang rentan masalah. Selama menjadi pemain, Mursyid yang berposisi sebagai pemain spesialis stopper itu memang cukup disegani baik oleh lawan dan kawan. Bahkan, menyandang posisi ban kapten cukup lama di Persebaya.

Sebagai pelatih, Murysid memang belum betul kenyang pengalaman. Sebab, hanya berkiprah di tingkat regional. Pernah membawa Mitra Surabaya menjadi juara Divisi Satu dan mengatarkan tim Porprov Surabaya 2011 menduduki peringkat ketiga. Namun sosoknya tetap akan pegang peran penting di putaran kedua IPL nanti.

Disinggung alasannya mau menerima pinangan Persebaya yang dikenal banyak masalah, terutama keuangan, Murysid hanya tersenyum. "Saya profesional saya, tidak melihat di luar lapangan. Yang penting saya sudah tahu tugas dan kewajiban, " ucapnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7204 seconds (0.1#10.140)