Dries Mertens tak gentar hadapi persaingan di Napoli

Rabu, 07 Agustus 2013 - 13:23 WIB
Dries Mertens tak gentar...
Dries Mertens tak gentar hadapi persaingan di Napoli
A A A
Sindonews.com - Rekrutan anyar Napoli gelandang Dries Mertens menegaskan dirinya tidak takut persaingan memperebutkan tempat utama di lini tengah skuad Rafael Benitez. Menurutnya sang pelatih mengetahui kualitas yang dimilikinya untuk membantu Partenopei meraih hasil maksimal.

"Saya tidak takut persaingan. Tim yang kuat pasti mempunyai pemain hebat setiap sektor lininya,” kata Mertens kepada surat kabar Belgia Gazet van Antwerpen.

"Benitez bertekad untuk mengontrak saya. Untuk itu dia tahu kualitas saya dan saya akan mampu untuk membuat sesuatu kepada tim baru saya saya di sini,”terangnya.

Pemain berusia 26 tahun itu bergabung dari PSV Eindhoven seharga 9,7 juta euro. Ia dan merupakan salah satu pembelian besar pertama Napoli dibawah rezim Rafael Benitez. Keputusan hijrah ke Napoli diharapkan bisa mengamankan temaptnya di skuad timnas Belgia untuk Piala Dunia 2014 di Brasil.

"Ada beberapa pemain hebat di Napoli dan saya akan mencoba memberikan yang terbaik, seperti yang saya lakukan di PSV. Itu tidak akan menjadi masalah jika aku duduk di bangku cadangan beberapa kali. Saya yakin saya tidak akan kehilangan tempat saya di timnas Belgia,”pungkasnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8626 seconds (0.1#10.140)