Persija dijatuhi hukuman, Persib diberi peringatan

Rabu, 21 Agustus 2013 - 19:50 WIB
Persija dijatuhi hukuman,...
Persija dijatuhi hukuman, Persib diberi peringatan
A A A
Sindonews.com - Komisi Disiplin (Komdis) PSSI akhirnya menjatuhkan sanksi kepada klub Indonesia Super League, Persija Jakarta, sementara Persib Bandung diberi peringatan keras. Sanksi dan peringatan itu dijatuhkan terkait batalnya laga kedua klub beberapa waktu lalu akibat pengerusakan bus Persib sebelum laga.

Keputusan diambil, setelah Komdis tidak kunjung menerima keputusan dari kepolisian terkait investigasi pelaku pengerusakan bus. "Persija vs persib sampai sekarang belum ada keputusan dari polisi. Tetapi kami harus tetap ambil keputusan," ujar Ketua Komdis, Hinca Panjaitan di Jakarta, Rabu (21/8/2013).

Berikut sanksi yang dijatuhkan Komdis:

1. Komdis menjatuhkan denda Rp50 juta kepada panitia penyelenggara (panpel) Persija Jakarta karena dinilai gagal melaksanakan pertandingan.

2.Komdis memerintahkan PT. Liga Indonesia agar Persija Jakarta mengganti biaya yang dikeluarkan Persib selama berada di Jakarta. Biaya itu sendiri nanti akan dikalkulasi oleh PT. Liga.

3. Persija dijatuhi sanksi larangan satu pertandingan tanpa penonton dengan percobaan lima pertandingan kandang. Artinya, jika Persija mengulangi kesalahan yang sama dalam lima pertandingan itu, mereka akan menerima larangan tanpa penonton di satu pertandingan tersebut.

Di lain sisi, Persib Bandung mendapat peringatan keras karena dianggap tidak melapor kepada panpel yang berada di stadion Gelora Bung Karno (tempat pertandingan berlangsung) terkait peristiwa pengerusakan itu. Jika Persib mengulangi perbuatan itu, mereka akan didenda Rp50 juta.

Komdis sendiri meminta PT. Liga Indonesia untuk melaksanakan pertandingan ulang antara kedua klub. Belakangan, pertandingan diketahui akan dilangsungkan pada 28 Agustus di Pekanbaru.
(nug)
Berita Terkait
Jelang Lawan PSM Makassar,...
Jelang Lawan PSM Makassar, Persipura Dijatuhi Sanksi oleh PSSI
Jokowi Minta Ketum PSSI...
Jokowi Minta Ketum PSSI Selamatkan Indonesia dari Sanksi FIFA
Wiljan Pluim Dilarang...
Wiljan Pluim Dilarang Main 5 Pertandingan, PSM Makassar Banding
Pemain dan Ofisial Timnas...
Pemain dan Ofisial Timnas Kena Sanksi AFC, Begini Respons PSSI
Lobi Jokowi Selamatkan...
Lobi Jokowi Selamatkan Sepak Bola Indonesia dari Sanksi FIFA, PSSI Ke Mana?
5 Wasit Kontroversial...
5 Wasit Kontroversial Indonesia yang Dapat Sanksi Berat dari PSSI
Berita Terkini
MNCTV Tayangkan Semifinal...
MNCTV Tayangkan Semifinal Futsal Nation Cup 2025, Fafage Banua vs Cosmo JNE
1 jam yang lalu
Final Copa del Rey Barcelona...
Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Live di RCTI: Main Dini Hari!
1 jam yang lalu
Saul Canelo Alvarez...
Saul Canelo Alvarez Pertanyakan Status Tak Terkalahkan Terence Crawford
2 jam yang lalu
Seleknas Karate-Do Indonesia,...
Seleknas Karate-Do Indonesia, PB Forki Jaring Bibit Atlet Berprestasi dan Bermartabat
2 jam yang lalu
Dukung Tim Favoritmu!...
Dukung Tim Favoritmu! Saksikan Bundesliga 2024/25 Pekan ke-31 di VISION+
3 jam yang lalu
Siapa Ian Machado Garry?...
Siapa Ian Machado Garry? Petarung yang Tertarik Menguji Islam Makhachev di Kelas Welter UFC
3 jam yang lalu
Infografis
Hukuman Syahrul Yasin...
Hukuman Syahrul Yasin Limpo Diperberat Jadi 12 Tahun Penjara
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved