Australia ke AFF, peluang Indonesia semakin berat
A
A
A
Sindonews.com - Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin mengatakan, masuknya Australia ke Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) bisa memberatkan langkah tim nasional Indonesia yang menargetkan juara pada Piala AFF 2014 mendatang.
Seperti diketahui, Australia dipastikan masuk AFF setelah adanya Kongres Luar Biasa di Dili, Timor Leste, Senin (26/8/2013) kemarin. Mereka berhal mengikuti seluruh kompetisi d bawah AFF.Meski belum dipastikan ikut, Soceroos berhak mengikuti Piala AFF 2014.
"Untuk Indonesia, persaingan akan tambah berat," ujar Djohar, Selasa (27/8/2013).
Ditambahkan Djohar, dengan masuknya Australia, negara kangguru itu harus berperan serta memajukan sepakbola ASEAN. Dia pun mengaku akan memanfaatkan masuknya Australia untuk memajukan sepakbola Indonesia dan tidak seharusnya dijadikan momok.
"Ini kami akan manfaatkan untuk kemajuan sepakbola Indonesia," tutupnya.
Sebagai informasi, Australia saat ini sudah ikut berkompetisi di Piala AFF U-16 dan tergabung di grup A dengan Vietnam, Myanmar, Kamboja dan Brunei Darussalam. Mereka pun juga berhasil menjadi pemuncak klasemen.
Di lain sisi, Indonesia tergabung di grup B bersama Malaysia, Singapura, Laos, dan Filipina.
Seperti diketahui, Australia dipastikan masuk AFF setelah adanya Kongres Luar Biasa di Dili, Timor Leste, Senin (26/8/2013) kemarin. Mereka berhal mengikuti seluruh kompetisi d bawah AFF.Meski belum dipastikan ikut, Soceroos berhak mengikuti Piala AFF 2014.
"Untuk Indonesia, persaingan akan tambah berat," ujar Djohar, Selasa (27/8/2013).
Ditambahkan Djohar, dengan masuknya Australia, negara kangguru itu harus berperan serta memajukan sepakbola ASEAN. Dia pun mengaku akan memanfaatkan masuknya Australia untuk memajukan sepakbola Indonesia dan tidak seharusnya dijadikan momok.
"Ini kami akan manfaatkan untuk kemajuan sepakbola Indonesia," tutupnya.
Sebagai informasi, Australia saat ini sudah ikut berkompetisi di Piala AFF U-16 dan tergabung di grup A dengan Vietnam, Myanmar, Kamboja dan Brunei Darussalam. Mereka pun juga berhasil menjadi pemuncak klasemen.
Di lain sisi, Indonesia tergabung di grup B bersama Malaysia, Singapura, Laos, dan Filipina.
(dka)