Kalah dari Honduras, Meksiko pecat pelatihnya

Sabtu, 07 September 2013 - 23:12 WIB
Kalah dari Honduras,...
Kalah dari Honduras, Meksiko pecat pelatihnya
A A A
Sindonews.com - Meksiko baru saja mengumumkan pemecatan pelatihnya Jose Manuel de la Torre setelah timnya dikalahkan Honduras. Hasil ini membuat langkah El Tricolor semakin sulit untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2014.
Dalam pertandingan di Estadio Azteca, Sabtu (7/9) pagi WIB. Javier Hernandez dkk kalah 1-2. Ini merupakan kekalahan perdana Meksiko di laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2014 Zona CONCACAF, tapi mereka terpuruk di posisi keempat dari enam tim dengan enam poin.
Dari tujuh pertandingan, Meksiko hanya meraih lima hasil imbang dan cuma merebut satu kemenangan yakni dengan skor 1-0 melawan Jamaika. Kini, Meksiko tertinggal enam poin dari Kosta Rika di posisi pertama.
Dengan hanya tiga tim yang lolos langsung ke Piala Dunia 2014 tahun depan, langkah Meksiko kian berat karena pertandingan selanjutnya pada Selasa (10/9) akan melawan Amerika Serikat di kandang lawan.
Dilansir Soccerway, Federasi Sepak Bola Meksiko (FMF) memutuskan untuk memberhentikan pelatih berusia 47 tahun itu dan posisinya digantikan oleh asisten manajer Luis Fernando Tena.
Sejak melatih Meksiko, pria yang akrab dipanggil "Chepo" itu kerap mendapatkan kritikan karena timnya selalu mengalami kegagalan. Ia gagal mempertahankan trofi Piala Emas 2013 setelah tersingkir di perempatfinal. Di babak keempat kualifikasi PD 2014 pun, Meksiko tampil buruk dengan hanya mencetak empat gol dari tujuh laganya.
(dka)
Berita Terkait
Hasil Copa America 2024:...
Hasil Copa America 2024: Venezuela Lolos ke Perempatfinal Setelah Bekuk Meksiko
Kalahkan Meksiko, Amerika...
Kalahkan Meksiko, Amerika Serikat Rajai CONCACAF Nations League 2021
Taklukkan Meksiko, Amerika...
Taklukkan Meksiko, Amerika Serikat Kampiun Piala Emas 2021
Hasil Babak Pertama...
Hasil Babak Pertama Argentina vs Meksiko: Albiceleste Kesulitan Tembus Tembok Los Tricolores
Timnas Meksiko Singkirkan...
Timnas Meksiko Singkirkan Korea Selatan di Perempat Final
Meksiko Juara Piala...
Meksiko Juara Piala Emas CONCACAF 2023
Berita Terkini
Perbandingan Karier...
Perbandingan Karier Saul Canelo Alvarez vs Floyd Mayweather Jr, Siapa Lebih Mentereng?
13 menit yang lalu
Evandra Florasta Janji...
Evandra Florasta Janji Berikan Segalanya di Piala Dunia U-17 2025!
1 jam yang lalu
Siapa Kapten ASEAN All-Stars...
Siapa Kapten ASEAN All-Stars Lawan MU? Pundit Malaysia Jagokan Jay Idzes!
1 jam yang lalu
Daftar 25 Stadion Sepak...
Daftar 25 Stadion Sepak Bola Terbaik Dunia 2025: Ikon Arsitektur, Sejarah Magis, dan Atmosfer Membara
2 jam yang lalu
Megawati Hangestri Gabung...
Megawati Hangestri Gabung Gresik Petrokimia Jelang Final Four Proliga 2025
2 jam yang lalu
Posisi Ole Romeny Rawan...
Posisi Ole Romeny Rawan di Oxford United! Media Vietnam: Picu Kekhawatiran
3 jam yang lalu
Infografis
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Apple Terbangkan 1,5 Juta iPhone dari India
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved