Chambers siap lanjutkan kegilaan
Kamis, 12 September 2013 - 01:47 WIB

Chambers siap lanjutkan kegilaan
A
A
A
Sindonews.com - Bek Southampton, Calum Chambers, siap melanjutkan kegilaan di bulan pertama, setelah melakukan debut untuk klubnya. Pemain berusia 18 tahun itu mendapat kesempatan melakukan debut Liga Premier, ketika Southampton menghadapi West Bromwich Albion di laga pembuka. Chambers dipasang untuk menggantikan pemain reguler, Nathaniel Clyne.
Secara pribadi, Chambers merasa puas dengan apa yang baru saja dilaluinya. Dia berhasil tampil mengesankan, saat klubnya mengalahkan West Brom 1-0 bulan lalu. "Jujur, sudah cukup 'gila' untuk bulan pertama, saya menikmati setiap menitnya, mendapatkan game pertama saya untuk tim pertama adalah apa yang saya tuju sejak awal pra-musim," ungkap jebolan akademi Southampton kepada SaintsPlayer .
"Ketika Anda mendapatkan kesempatan Anda harus mengambil itu dan semua orang tahu itu, dan saya merasa bahwa ketika saya mendapat kesempatan saya untuk mengambil itu, saya ingin terus mendorong diri dan berusaha untuk melakukan yang terbaik yang saya bisa."
"Selama pertandingan (melawan West Brom) Anda mencoba begitu keras dan ketika peluit akhir berbunyi, itu adalah perasaan terbaik yang pernah saya miliki, saya pikir saya berkeliling memeluk semua orang, 'edan'."
"Mungkin, itu hari terbaik dalam hidup saya," pungkasnya.
Secara pribadi, Chambers merasa puas dengan apa yang baru saja dilaluinya. Dia berhasil tampil mengesankan, saat klubnya mengalahkan West Brom 1-0 bulan lalu. "Jujur, sudah cukup 'gila' untuk bulan pertama, saya menikmati setiap menitnya, mendapatkan game pertama saya untuk tim pertama adalah apa yang saya tuju sejak awal pra-musim," ungkap jebolan akademi Southampton kepada SaintsPlayer .
"Ketika Anda mendapatkan kesempatan Anda harus mengambil itu dan semua orang tahu itu, dan saya merasa bahwa ketika saya mendapat kesempatan saya untuk mengambil itu, saya ingin terus mendorong diri dan berusaha untuk melakukan yang terbaik yang saya bisa."
"Selama pertandingan (melawan West Brom) Anda mencoba begitu keras dan ketika peluit akhir berbunyi, itu adalah perasaan terbaik yang pernah saya miliki, saya pikir saya berkeliling memeluk semua orang, 'edan'."
"Mungkin, itu hari terbaik dalam hidup saya," pungkasnya.
(nug)