Chavez Jr. tak pusingkan masalah berat badan

Kamis, 26 September 2013 - 17:27 WIB
Chavez Jr. tak pusingkan...
Chavez Jr. tak pusingkan masalah berat badan
A A A
Sindonews.com - Menjelang pertarungan antara Julio Cesar Chavez Jr. dengan Brian Vera, permasalahan berat badan masih menjadi pembicaraan. Menyambut laga tersebut, Chavez Jr. mengklaim jika berat badannya berada di sekitar 173pon (78,5kg), sementara pertarungan ditingkatkan menjadi 76,2kg (kelas menengah super).

Berat badan dalam pertarungan itu pun akhirnya masih belum ditentukan hingga kedua petinju melakukan sesi timbang badan pada Jumat (27/9) waktu setempat. Laga Cesar Chavez Jr. kontra Vera sendiri akan berlangsung pada Minggu (29/9) WIB, di California, Amerika Serikat.

"Ini bukan pertarungan perebutan gelar, jadi bisa berlangsung di 168, 170pon.. di sini tidak ada berat khusus," tandas Chavez Jr., yang merupakan mantan juara kelas menengah versi WBC, seperti dikutip Boxing Scene.

"(Publik) mengkritik saya karena saya kalah dari (Sergio) Martinez, tapi tidak ada yang mengkritik (Floyd) Mayweather Jr. yang berlatih pada jam dua pagi sebagaimana saya, tapi tentu saja karena dia menang, sehingga mereka tidak mengkritik dia."

"Saya pikir saya menunjukkan bahwa saya memiliki disiplin karena saya selalu membuat bobot badan untuk perkelahian saya. Saya berjuang dengan yang terbaik, dan saya hampir disingkirkan salah satu pound-to-pound terbaik," pungkas Chavez Jr.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7189 seconds (0.1#10.140)