Wenger: Konyol bicarakan juara Liga Premier
A
A
A
Sindonews.com - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger menegaskan terlalu dini untuk membahas siapa yang mungkin memenangkan gelar Liga Premier Inggris, musim ini. The Gunners -julukan Arsenal- saat ini duduk di puncak klasemen sementara Liga Premier setelah meraih kemenangan 2-1 atas Swansea, sejauh ini klub asal London itu mampu mengamankan lima laga setelah kalah di laga pembuka oleh Aston Villa.
Akan tetapi jelang bentrok Liga Champions yang mempertemukan Arsenal kontra Napoli, tengah pekan nanti, Wenger menolak untuk mengatakan bila anak asuhnay berpeluang menjadi jawara setengah musim ini. "Kami ingin memberikan keseimbangan yang tepat antara ambisi dan kerendahan hati. Berbicara tentang juara saat ini, sangat konyol," terang Wenger seperti dilansir Sky Sports, Senin (30/9/2013).
Wenger mengaku tidak cemas pada awal musim ini meski mereka kalah dari Villa dan mengklaim bila klub mengalami krisis pemain setelah gagal mendatangkan pemain bintang pada jendela transfer musim panas kemarin sebelum kedatangan Mesut Ozil.
"Orang-orang lupa kami telah melalui perjalanan yang sangat panjang, sejak Maret lalu kami belum pernah menuai kekalahan. Jika Anda meletakkan dalam prespektif itu, maka laga melawan Villa merupakan satu-satunya kekalahan dalam 21 pertandingan hingga saat ini," tandasnya.
Akan tetapi jelang bentrok Liga Champions yang mempertemukan Arsenal kontra Napoli, tengah pekan nanti, Wenger menolak untuk mengatakan bila anak asuhnay berpeluang menjadi jawara setengah musim ini. "Kami ingin memberikan keseimbangan yang tepat antara ambisi dan kerendahan hati. Berbicara tentang juara saat ini, sangat konyol," terang Wenger seperti dilansir Sky Sports, Senin (30/9/2013).
Wenger mengaku tidak cemas pada awal musim ini meski mereka kalah dari Villa dan mengklaim bila klub mengalami krisis pemain setelah gagal mendatangkan pemain bintang pada jendela transfer musim panas kemarin sebelum kedatangan Mesut Ozil.
"Orang-orang lupa kami telah melalui perjalanan yang sangat panjang, sejak Maret lalu kami belum pernah menuai kekalahan. Jika Anda meletakkan dalam prespektif itu, maka laga melawan Villa merupakan satu-satunya kekalahan dalam 21 pertandingan hingga saat ini," tandasnya.
(akr)