Korsel pamer kekuatan pada Indonesia

Kamis, 10 Oktober 2013 - 19:06 WIB
Korsel pamer kekuatan...
Korsel pamer kekuatan pada Indonesia
A A A
Sindonews.com - Korea Selatan (Korsel) lagi-lagi menunjukkan kekuatan mereka usai melibas Laos 5-1 dalam Babak Kualifikasi Piala AFC U-19 Grup G yang berlangsung di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Kamis (10/10/2013).

The Taeguk Warriors -julukan Korsel- langsung menggebrak di awal-awal pertandingan. Hwang Hee Chan yang dipertandingan sebelumnya mencetak hattrick kala melibas Filipina 4-0, kembali menunjukan tajinya dengan membobol gawang Laos yang dikawal Bounpaseuth Niphavong.

Belum cukup dengan satu gol, Korsel menambah keunggulan kali ini lewat titik penalti usai Lee Jeobgbin dijatuhkan pemain Laos. Seol Taesu yang ditunjuk menjadi algojo tidak menyia-nyiakan kesempatan dan membawa timnya unggul 2-0.

Korsel yang sudah 12 kali menjadi juara di turnamen ini lagi-lagi mendapat hadiah penalti. Kali ini, Le Jeongbin sendidri yang mengeksekusi bola dan membawa Korsel semakin jauh meninggalkan Laos dengan 3-0.

Tidak ingin menyerah, Laos akhirnya mencuri gol lewat SoukChinda Natphasouk. Laos pun berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 1-3 sebelum usai babak pertama.

Memasukki babak kedua, Laos belum juga mampu keluar dari tekanan. Alhasil Korsel mampu menambah dua gol lewat Lee Jeongbin. Pemain bernomor 29 itu pun tampil menjadi bintang dengan mencetak hattrick. Korsel pun menang 5-1

Dengan hasil ini, Korsel memuncakki Grup G dengan nilai sempurna enam poin disusul Indonesia yang baru mengoleksi tiga poin dari satu pertandingan. Di lain sisi, Laos yang telah kalah dua kali berturut-turut, terbenam didasar klasemen sekaligus dipastikan tidak akan lolos ke babak selanjutnya meski masih menyisakan satu pertandingan.

Susunan Pemain:

Korsel: Kiper, Lee Taehui,Belakang: Pak Mingyu, Lim Seunggyeom, Kim Jeongmin, Hwang Ki Wook. Tengah Hwang Hee Chan, Seol Taesu, Choi Jaehun, Lee Jeongbin. Depan: Kim Shin, Shim Jehyeok.

Laos: Kiper: Bounpaseuth Niphavong, Belakang: Kitsana Seangdouangphachan, Anoukone Keola, Chittakone Sithanong, Bounthavy Sipasong. Tengah: Khampaseut
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6987 seconds (0.1#10.140)